Ingat ya, Jangan Remehkan Keputusan TGB Dukung Jokowi

Jumat, 06 Juli 2018 – 14:47 WIB
Gubernur NTB TGKH M Zainul Majdi. Foto: Lombok Post/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Keputusan Gubernur NTB Tuan Guru Bajang (TGB) Muhammad Zainul Majdi mendukung Jokowi menjadi presiden dua periode tidak bisa dianggap remeh. Sebab, TGB merupakan sosok berpengaruh, dan panutan masyarakat khususnya di NTB.

Pengamat politik Universitas Pelita Harapan Emrus Sihombing menilai meski jumlah pemilih di NTB sekitar 3,5 juta, dalam politik atau pemilihan satu suara pun sangat berharga dan bisa menentukan kemenangan.

BACA JUGA: Analisis Bang Emrus soal Dukungan TGB untuk Jokowi

“Karena sistem one man one vote, suara 3,5 juta itu tentu bisa jadi penentu apalagi tiga jutaan suara,” kata Emrus menjawab JPNN, Jumat (6/7).

Menurut Emrus, siapa pun pasangan Jokowi nanti, maka dia harus bisa mengeruk suara di daerah-daerah Indonesia, terutama di basis dukungannya. Suara di daerah bisa jadi penentu kemenangan. Meskipun jumlah suara itu tidak besar seperti di pulau Jawa.

BACA JUGA: Gerindra Tetap Yakini PAN & PKS Tak Akan Tinggalkan Prabowo

“Suara kecil di beberapa daerah bisa penentu. Satu suara pemilih bisa menentukan pemenangan apalagi dengan angka tiga juta,” katanya.

Menurut Emrus, dukungan yang diberikan TGB menjadi insentif bagi Jokowi untuk memenangkan pilpres 2019. Apalagi, TGB ini termasuk tokoh sangat berpengaruh di NTB maupun Indonesia, dan pernah dua periode menjadi gubernur.

BACA JUGA: Jokowi Buka Rakernas Apkasi dengan Kesedihan

TGB tokoh yang dikagumi masyarakat NTB, sehingga apa pun yang diputuskannya tetap banyak yang mengikuti.

Dia menjelaskan, di Indonesia masih terkenal dengan sistem paternalistik. Seorang pemimpin menjadi kunci perilaku sosial di Indonesia. Karena itu, opinion leader harus berhati-hati dalam berkomunikasi di tengah budaya paternalistik tersebut.

Nah, kata dia, perilaku TGB yang selama ini dikenal sebagai sosok berpengaruh dan religius, tentu menjadi panutan masyarakat NTB. Karena itu, apa pun yang diputuskan TGB, termasuk mendukung Jokowi, tentu akan berpengaruh terhadap pilihan masyarakat nantinya di pilpres 2019.

BACA JUGA: Prabowo Diprediksi Tak Nyapres Gara-Gara Bokek

“Kalau TGB saya kira beliau tokoh yang dikagumi sehingga perilaku TGB sebagai role model bagi masyarakat follower-nya terutama di NTB. Sedangkan Jokowi adalah petarung dan mendapat dukungan bagus serta memiliki elektabilitas paling tinggi. Nah, kalau dari NTB ada 3,5 juta suara, tentu itu memperjelas kemenangan Jokowi,” ujarnya. (boy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Anies Muncul di Tengah Kian Galaunya Oposisi


Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler