Ingat Ya, Prabowo Itu Ketum Partai Besar

Senin, 02 April 2018 – 17:33 WIB
Taufik Kurniawan. Foto: DPR

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua DPR Taufik Kurniawan mengatakan, pidato Prabowo Subianto soal elite di Indonesia harus menjadi bahan introspeksi.

Menurut Taufik, Ketum DPP Partai Gerindra itu memang tidak menyebutkan nama yang dimaksud sebagai elite goblok bermental maling.

BACA JUGA: Soal Pidato Prabowo, Arief Poyuono Beber Data dari Forbes

Namun, kata Taufik, mungkin ada oknum tertentu yang dimaksudkan oleh Prabowo. “Kan tidak menyebut nama, oknum itu. Ya sudah, kalau tidak menyebut nama, tidak menyebut golongan atau apa pun, itu sebagai introspeksi secara kebersamaan. Tentu menjadi catatan kita semua,” kata Taufik di gedung DPR, Senayan, Jakarta, Senin (2/4).

Wakil ketua umum Partai Amanat Nasional (PAN) itu mengaku tidak dalam posisi setuju atau tidak dengan kritikan tersebut. “Tapi, itu sebagai bahan perenungan, sebagai bahan introspeksi,” ujarnya.

BACA JUGA: Prabowo Diancam Harimau, Fadli: Kami Dengar Suruhan Lawan

Dia mengatakan bagaimana pun Prabowo Subianto adalah seorang ketua umum partai politik yang cukup besar di Indonesia. Karena itu, kata dia, jika Prabowo mengeluarkan pernyataan seperti itu bahwa ada sesuatu yang penting.

“Saya tidak bisa melihat siapa yang dituju, tidak tahu. Tapi, terkait nilai positifnya tentu bisa diambil,” katanya. (boy/jpnn)

BACA JUGA: PKPU Jangan Labrak Undang-Undang Pemilu

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Soal Pidato Prabowo, Airlangga: Ya Namanya Mau Kampanye


Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler