Inggris vs Iran: The Three Lions Terancam Sanksi FIFA, Ada Apa?

Senin, 21 November 2022 – 15:50 WIB
Skuad Timnas Inggris saat menjalani sesi latihan. Foto: Twitter/England.

jpnn.com, DOHA - Isu mengenai sanksi FIFA bergulir menjelang duel Timnas Inggris kontra Iran di laga pembuka Grup B  Piala Dunia 2022.

Laga Inggris vs Iran rencananya bergulir di Stadion Internasional Khalifa, Doha, Senin (21/11/2022) malam WIB.

BACA JUGA: Jadwal Piala Dunia 2022 Hari Ini, Starter Inggris Ada yang Tak Bisa Mengikat Tali Sepatu Sendiri?

Ada isu yang berembus bahwa FIFA meminta wasit mengeluarkan kartu kuning jika ada pemain yang mengenakan ban kapten one love atau pelangi di Piala Dunia Qatar 2022.

Melansir ESPN, Inggris menjadi salah satu tim yang secara terbuka berniat memakai ban kapten pelangi di ajang empat tahunan itu.

BACA JUGA: Tantangan Terberat Argentina untuk Juara Piala Dunia 2022, Ternyata!

Kapten Inggris, Harry Kane. Foto: Richard Pelham/The Sun

Pihak The Tree Lions, bahkan telah memberi tahu FIFA dan UEFA terkait sikap mereka tersebut.

BACA JUGA: Brasil Dianggap Favorit Juara Piala Dunia 2022, Bek Real Madrid Pilih Membumi

Inggris juga menampilkan foto Harry Kane mengenakan ban kapten pelangi dalam promosi jersei tim untuk Qatar 2022.

FIFA di sisi lain telah meluncurkan ban kapten tersendiri yang bisa dipakai setiap kontestan.

Jika Inggris tetap bersikeras memakai ban kapten pelangi di laga kontra Iran, bukan tidak mungkin sanksi FIFA berupa kartu kuning akan dijatuhkan.

Ban kapten dengan simbol warna pelangi merupakan salah satu bentuk dukungan terhadap LGBT, hal yang sangat dilarang oleh Qatar selaku tuan rumah Piala Dunia 2022.(mcr15/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler