Inggris vs Prancis: Olivier Giroud Gemilang, Harry Kane yang Malang

Minggu, 11 Desember 2022 – 04:56 WIB
Striker Prancis Olivier Giroud (paling depan) melakukan selebrasi seusai membobol gawang Inggris. Foto: Twitter/FIFAWorldCup

jpnn.com, AL KHOR - Nasib berbeda dialami Olivier Giroud dan Harry Kane pada laga Inggris vs Prancis di perempat final Piala Dunia 2022p.

Duel Inggris vs Prancis dihelat di Stadion Al Bayt, Al Khor, Minggu (11/12/2022) dini hari WIB.

BACA JUGA: Maroko Tembus Semifinal Piala Dunia 2022 jadi Peristiwa Penting dalam Sejarah

Tim Ayam Jantan -julukan Timnas Prancis berhasil lolos ke semifinal setelah unggul 2-1 atas Tim Tiga Singa.

Dua gol kemenangan Prancis dibukukan oleh Aurelien Tchoameni (17') dan Olivier Giroud (78'),

BACA JUGA: Maroko Tembus Semifinal Piala Dunia 2022, Rekor Tercipta

Adapun satu gol hiburan Inggris lahir dari penalti Harry Kane (54').

Bagi Giroud, satu golnya ke gawang Inggris membawa striker AC Milan itu kian kukuh sebagai top skor sepanjang masa Prancis.

BACA JUGA: Tersingkir dari Piala Dunia Lewat Adu Penalti, Kapten Brasil: Sungguh Menyakitkan

Striker 36 tahun itu kini mengoleksi 53 gol menjauh dari legenda sepak bola Prancis, Thierry Henry (51).

Nasib berbeda justru dialami ujung tombak sekaligus kapten Timnas Inggris, Harry Kane.

Striker Tottenham Hotspur itu mungkin menjadi salah satu yang paling bertanggung jawab terhadap kegagalan Inggris melangkah ke semifinal Piala Dunia 2022.

The Three Lions memiliki kans untuk menyamakan kedudukan pada menit 83' melalui penalti. Wasit menunjuk titik putih setelah Mason Mount didorong bek Prancis Theo Hernandez di kota terlarang.

Sayang, Kane yang menjadi eksekutor 12 pas gagal menjalankan tugasnya. Sepakan pemain 28 tahun itu melambung tinggi di atas mistar.

Alhasil, hingga laga usai, Prancis tetap memimpin 2-1 dan berhak mendapat selembar tiket ke semifinal Piala Dunia 2022.

Di babak empat besar, armada Gareth Southgate akan menghadapi tim kejutan, Maroko, yang di laga sebelumnya membungkam Portugal 1-0.(mcr15/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler