Inggris Vs Skotlandia Tak Ada Pemenang, 18 Orang Ditangkap, Tetapi Semua Gembira

Sabtu, 19 Juni 2021 – 12:31 WIB
Sorakan dan nyanyian berlanjut sepanjang malam usai laga Inggris vs Skotlandia. Foto: LNP - The Sun

jpnn.com, LONDON - Fan Skotlandia begitu cepat melupakan kekalahan 0-2 timnya dari Ceko di matchday pertama Grup D EURO 2020, Senin (14/6) lalu.

Pendukung Tartan Army -julukan Timnas Skotlandia- bersukacita, kegirangan dan berpesta usai timnya menahan imbang Inggris dalam Derbi Britania Raya pada matchday kedua grup di Wembley, London, Sabtu (19/6) dini hari WIB.

BACA JUGA: EURO 2020: Mengapa Inggris Terlihat Kebingungan Ketika Lawan Skotlandia?

Kedua tim menyelesaikan pertarungan 2x45 menit tanpa pemenang, tanpa gol.

Itu cukup buat fan Skotlandia. Mereka merayakannya dengan luar biasa di mama kota Inggris.

BACA JUGA: Inggris Tak Berbuat Banyak, Untung Tidak Kalah dari Skotlandia

Jalanan di West End, salah satu bagian London yang ramai, sesak dengan pendukung Tartan Army, dengan pakaian khas mereka. Pakai rok.

Fan Inggris tak bisa berbuat banyak, tenggelam dalam kesedihan mereka di tengah nyanyian penggemar Skotlandia.

BACA JUGA: Inggris Vs Skotlandia: Southgate Pengin Berikan Kemenangan Buat Fan

Kerumunan orang Skotlandia bernyanyi dan menari hingga larut malam di West End yang disaksikan oleh jajaran polisi.

Sudah lama Inggris dan Skotlandia tak ketemu di lapangan hijau dalam ajang besar. Terakhir kali 1996.

Fan Skotlandia memadati Leicester Square. Riuh, menyalakan suar. Bernyanyi dan ada yang terpaksa berurusan dengan polisi.

Petugas setempat mengonfirmasi bahwa 18 orang telah ditangkap pada malam hari ketika para penggemar terus memaksa memadati jalan-jalan di London.

The Met tweeted: "Pada pukul 22.30, 18 orang telah ditangkap sebagai bagian dari operasi kepolisian kami selama pertandingan Inggris vs Skotlandia.

"Sebagian besar berada di pusat kota London dan di sekitar Stadion Wembley. Petugas terlibat dengan kerumunan."

Polisi di London pantas mendapat dua jempol. Mereka harus berhadapan dengan puluhan ribu fan kedua tim, di tengah situasi pembatasan prokes Covid-19.

Banyak di antara fan, terutama pendukung Skotlandia, yang tidak memiliki tiket, tetapi memaksa masuk ke Wembley.

Imbauan polisi yang memperingatkan penggemar untuk tidak berkumpul di West End tampaknya gagal. Suasana sudah terlalu bising.

Seorang fan Malcolm Gillespie, berasal dari Falkirk (Skotlandia), tetapi tinggal di London, mengatakan, hasil imbang itu menakjubkan bagi mereka.

"Saya senang, tetapi sebenarnya saya yakin kami seharusnya bisa menang. Mereka bermain sangat baik. Ini luar biasa, suasana yang sangat menyenangkan," katanya.

"Saya berbicara dengan beberapa penggemar Inggris yang sangat ramah. Kami semua gembira, menikmati setiap menitnya," imbuhnya. (sun/jpnn)

Yuk, Simak Juga Video ini!


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler