Ingram Micro Perluas Kemitraan Strategis dengan Pemimpin Teknologi Global Terkemuka

Rabu, 28 Agustus 2024 – 14:50 WIB
Ingram Micro Indonesia memperluas kemitraan strategis dengan menggandeng sederet perusahaan Teknologi Informasi (TI) global terkemuka, yakni Google Cloud Security, Pexip, HP Anyware, DDN, H2O.ai, dan NVIDIA.

jpnn.com, JAKARTA - Ingram Micro Indonesia sebagai penyedia layanan teknologi dan rantai pasok terdepan di industri, memperluas kemitraan strategis dengan menggandeng sederet perusahaan Teknologi Informasi (TI) global terkemuka, yakni Google Cloud Security, Pexip, HP Anyware, DDN, H2O.ai, dan NVIDIA.

Perluasan kemitraan ini merupakan langkah signifikan sekaligus sebagai wujud komitmen Ingram Migro yang kuat dalam menghadirkan solusi-solusi cerdas nan transformatif.

BACA JUGA: Menko Airlangga Diakui Dedikasinya dalam Kemitraan Strategis Indonesia-Korea Selatan

Mulai dari Artificial Intelligence (AI) dan keamanan siber yang akan memberikan kemampuan pada bisnis-bisnis di Indonesia untuk menghadapi dan mengatasi tantangan di era digital dengan aman dan efisien.

Seiring makin masifnya pengintegrasian teknologi informasi dan komunikasi terkini yang dilakukan perusahaan-perusahaan di Indonesia, transformasi digital menghadirkan peluang sekaligus tantangan bagi mereka, terutama di bidang AI dan keamanan siber.

BACA JUGA: ForU.AI: Inovasi Teknologi untuk Pengguna Memonetisasi Data Pribadi

Integrasi teknologi mutakhir, seperti AI ke dalam operasi bisnis membuka banyak potensi baru yang luar biasa, terutama dalam pengambilan keputusan-keputusan bisnis, mendorong efisiensi operasional, hingga relasi pelanggan atau customer engagement.

Namun, dibutuhkan pertimbangan yang matang terkait dengan kebijakan pengelolaan data, implementasi AI yang etis, serta keamanan siber.

BACA JUGA: Pertamina Edukasi Inovasi Teknologi Energi Terbarukan di Kalangan SMA

“Kemitraan ini merupakan wujud visi strategis Ingram Micro sebagai pemimpin pasar di bidang solusi-solusi transformatif yang cerdas,” kata Presiden Direktur Ingram Micro Indonesia Mulia Dewi Karnadi dalam keterangannya yang dikutip, Rabu (28/8).

Dia mengatakan kolaborasi yang dibangun bersama sejumlah penyedia teknologi terkemuka dunia mengukuhkan komitmen pihaknya dalam menghadirkan solusi-solusi yang tidak saja mampu menjawab tantangan-tantangan bisnis di masa kini, tetapi juga mengantisipasi kebutuhan yang akan muncul di masa depan.

"Ekspansi ini menjadi penegasan akan dedikasi kami dalam mendukung bisnis-bisnis di Indonesia untuk meraih sukses di era digital,” ujarnya.

Menurut Mulia Dewi Karnadi, dengan makin tingginya kebutuhan untuk bekerja jarak jauh dan masifnya pemanfaatan perangkat IoT di segala lini, penerapan keamanan siber yang baik dan tangguh kini menjadi kian krusial.
Meski ancaman keamanan siber berevolusi dengan cepat, namun bisnis wajib berada selangkah di depan dalam menghadapi tantangan-tantangan tersebut guna melindungi aset-aset digital perusahaan dan menjaga keberlangsungan bisnis.

Melalui penguatan kerja sama dengan mitra globalnya, Ingram Micro menghadirkan solusi untuk berbagai kebutuhan:

- Google Cloud Security:

Menghadirkan solusi keamanan siber yang kian tangguh dengan sejumlah kapabilitas deteksi dan respons yang canggih terhadap ancaman keamanan, memosisikan Ingram Micro di jajaran terdepan dalam menawarkan solusi keamanan siber di Indonesia.

- Pexip:

Menghadirkan solusi konferensi video dan kolaborasi guna memenuhi kebutuhan peranti komunikasi masa kini yang aman, dengan skalabilitas tinggi dan andal untuk kebutuhan kerja di era hybrid saat ini.

- HP Anyware:

Memperkuat rangkaian solusi untuk bekerja jarak jauh dengan menghadirkan endpoint yang aman dan fleksibel, memudahkan bisnis untuk beradaptasi di lingkungan kerja yang terus berubah sesuai dinamika yang terjadi.

- DDN (DataDirect Networks):

Memperkuat solusi-solusi manajemen dan penyimpanan data, menyikapi kebutuhan akan storage dengan performa tinggi di sektor industri yang melibatkan banyak data.

- H2O.ai:

Mengoptimalkan pemanfaatan AI dalam menghadirkan kapabilitas data analytics dan machine learning mutakhir agar perusahaan dapat memperoleh insights secara lebih optimal terkait dengan pengelolaan data mereka maupun dalam mendukung inovasi bisnis.

- NVIDIA:

Mengintegrasikan penggunaan teknologi AI dan machine learning mutakhir ke dalam portofolio layanan Ingram Micro dalam menawarkan solusi-solusi yang mendukung setiap inisiatif transformasi digital perusahaan dari beragam sektor industri.

“Kebutuhan akan solusi-solusi teknologi yang aman nan cerdas di Indonesia kian melonjak,” ucap Yos Vincenzo, Cybersecurity Lead at Google Cloud Security menambahkan

Dia mengatakan untuk dapat menerapkan keamanan dengan baik dibutuhkan kolaborasi antara seluruh pihak, baik perusahaan maupun di level masyarakat.

"Kemitraan kami dengan Ingram Micro kian memperteguh kepemimpinan kami di ranah keamanan siber, guna mendukung makin banyak perusahaan di Indonesia dalam mewujudkan transformasi digital dengan baik," terangnya.

Yos Vincenzo mengaku pihaknya bangga dapat berkolaborasi dengan Ingram Micro, baik sebagai distributor maupun mitra go-to-market mereka.

Menurutnya, dengan makin gencarnya perubahan lanskap keamanan seiring dengan dinamika perkembangan teknologi mutakhir, seperti AI, serta pertumbuhan data digital yang pesat.

"Pengalaman kami dalam menghadirkan perlindungan bagi lebih dari miliaran pengguna di seluruh dunia diharapkan akan kian memperkuat makna pentingnya upaya perlindungan data di setiap level, baik di level individu maupun perusahaan, hingga di sektor pemerintahan,” terangnya.

Perluasan kemitraan ini menjadi penegas akan pemahaman Ingram Micro yang mendalam terhadap pasar Indonesia di tengah akselerasi transformasi digital yang luar biasa di seluruh sektor industri.

Ingram Micro berkomitmen untuk terus mendukung pertumbuhan dan resiliensi bisnis-bisnis di Indonesia dengan menghadirkan solusi-solusi terbaik di kelasnya yang dirancang secara khusus bagi entitas bisnis di Indonesia untuk mengatasi setiap tantangan maupun untuk mengoptimalkan setiap peluang. (mar1/jpnn)


Redaktur & Reporter : Sutresno Wahyudi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler