Ini 10 Startup yang Paling Diminati Pencari Kerja

Minggu, 21 Februari 2016 – 14:04 WIB
Ilustrasi. Foto: dok jpnn

jpnn.com - JAKARTA - Jobplanet merilis sepuluh perusahaan rintisan atau startup yang banyak diincar para pencari kerja. Informasi ini disusun berdasarkan data mengenai jumlah pageviews atau kunjungan ke laman-laman yang berisi profil dan review berbagai startup.

Riset dilakukan selama bulan Januari 2016. Ada sedikitnya 51 startup yang telah terdaftar di website Jobplanet dengan total kunjungan ke laman seluruh startup tersebut mencapai sekitar 45.000 pageviews.

BACA JUGA: Penting! 4 Alasan Perusahaan Startup Patut Dilirik Pencari Kerja

“Dari seluruh kunjungan, sebanyak lebih dari 85 persen ditujukan ke laman-laman berisi profil dan review milik sepuluh startup saja. Hal ini menunjukkan bahwa pengguna Jobplanet, yang juga merupakan pencari kerja, merasa penasaran dan ingin mengetahui seluk-beluk bekerja di startup-startup ini,” ujar Chief Product Officer Jobplanet di Indonesia, Kemas Antonius melalui keterangan tertulisnya, Sabtu (20/2).

Berdasarkan data dari Jobplanet, PT Tokopedia masih menjadi startup yang paling dicari informasinya oleh pengguna Jobplanet, yakni sebanyak 31,73%. Untuk posisi lima besar di belakang Tokopedia, yakni PT Bukalapak.com (13,54%), PT Go-Jek Indonesia (10,54%), PT Global Digital Niaga atau Blibli.com (7,30%), dan PT ECart Services Indonesia atau Lazada (6,68%).

BACA JUGA: Mantan Co Founder Tokobagus Resmi Gabung Jualo

Sementara startup lainnya yang juga menarik perhatian pengguna adalah PT Traveloka Indonesia (4,64%), PT Kreatif Media Karya atau KMK Online (3,62%), OLX Indonesia (2,76%), PT Fashion EServices Indonesia atau Zalora (2,76%), dan PT Bhinneka Mentari Dimensi atau Bhinneka.com (2,28%). (fab/JPG/dil/jpnn)

BACA JUGA: Simak Ini! Dua Proyektor Anyar BenQ yang Bakal Manjakan Guru

BACA ARTIKEL LAINNYA... Teknologi Canggih Intel yang Bikin Lady Gaga Tampil Keren di Grammy Awards


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler