Ini 3 Kombinasi Vitamin Terbaik untuk Jaga Imun Selama Pandemi

Kamis, 12 Agustus 2021 – 04:10 WIB
Ilustrasi suplemen. Foto: Ricardo

jpnn.com - Menjaga daya tahan tubuh di tengah pandemi sangatlah penting, di samping menjalankan protokol kesehatan dengan benar.

Pasalnya, tanpa sistem imun yang bagus, kita berisiko mengalami gejala berat atau bahkan berakhir dengan kematian saat terinfeksi.

BACA JUGA: Ini 3 Penyebab Sakit Kepala pada Penderita Diabetes dan Cara Mengatasinya

Nah, salah satu cara untuk meningkatkan sistem imun adalah dengan mengonsumsi nutrisi lengkap dan seimbang setiap hari.

Selain karbohidrat, lemak baik, dan protein, perhatikan juga kecukupan vitamin dan mineral sesuai kebutuhan Anda.

BACA JUGA: Angka Kematian Covid-19 Melonjak Karena Keterlambatan Data, Begini Kata Kemenkes

Multivitamin dan mineral bermanfaat untuk meningkatkan imunitas tubuh. Yang pada akhirnya dapat membantu tubuh menangkal serangan virus corona dan penyakit lainnya.

Deretan Vitamin untuk menjaga Daya Tahan Tubuh

Jadi, apa saja vitamin yang bagus saat pandemi virus corona sekaligus meningkatkan daya tahan tubuh? Berikut beberapa anjurannya menurut Kementerian Kesehatan RI:

BACA JUGA: PPKM Diperpanjang, Anisa Bahar Kangen Habib Rizieq, Tetapi Percuma...

1. Vitamin C

Vitamin C adalah salah satu antioksidan penting untuk menguatkan sistem imun. Jenis nutrisi ini akan membantu Anda terhindar dari infeksi atau memperpendek masa infeksinya.

Apabila kekurangan, Anda akan lebih berisiko untuk terinfeksi. Berbagai jenis makanan yang kaya akan vitamin C adalah jeruk, anggur, stroberi, kale, bayam, dan juga brokoli.

2. Vitamin D3

Vitamin yang harus dikonsumsi saat pandemi COVID-19 berikutnya adalah vitamin D. Salah satu jenis dari vitamin D adalah vitamin D3.

Jenis ini memiliki banyak manfaat dan lebih mudah diabsorpsi oleh tubuh.

Selain itu, vitamin D secara umum berperan sangat penting dalam sistem imun.

Bahkan, beberapa penelitian menunjukkan kadar vitamin D di dalam darah berbanding terbalik dengan tingkat keparahan gejala pasien virus corona.

Artinya, ketika kadar vitamin D seseorang rendah, mereka berpotensi mengalami gejala yang berat ketika terpapar COVID-19, dan begitu pula sebaliknya.

Anda bisa memperoleh vitamin ini dengan berjemur di bawah sinar matahari atau dengan mengonsumsi makanan seperti ikan salmon, tuna, susu, dan kuning telur.

3. Zinc

Zinc adalah mineral yang penting bagi berbagai fungsi tubuh. Dalam hal daya tahan tubuh, zinc berperan untuk memperkuat sistem imun, membantu proses penyembuhan, melawan infeksi, dan mendukung proses pertumbuhan tubuh.

Mineral ini sejak lama digunakan sebagai salah satu terapi flu dan batuk. Zinc juga mudah dijumpai dalam daging sapi dan ayam, kacang-kacangan, serta yoghurt.

Cara Praktis Konsumsi Kombinasi Vitamin Saat Pandemi

Mengonsumsi ketiga vitamin tersebut secara rutin dapat menjadi salah satu cara untuk meningkatkan imunitas tubuh.

Anda pun dapat tetap melakukan aktivitas sekaligus menurunkan risiko terinfeksi COVID-19 serta virus lainnya.

Namun, tidak semua orang bisa memenuhi kebutuhan vitamin dan mineral akibat pola diet yang kurang baik.

Untuk mengatasinya, Anda bisa memenuhi kebutuhan vitamin dan mineral dengan dengan mengonsumsi suplemen atau multivitamin.(klikdokter)

Yuk, Simak Juga Video ini!


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler