Ini Alasan Kementerian BUMN Tunjuk Dino Jadi Komisaris PTPN XIII

Senin, 14 Juli 2014 – 14:07 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) telah menunjuk Dino Patti Djalal sebagai komisaris di PTPN XIII. Mantan Duta Besar RI di Amerika Serikat itu menggantikan posisi Setiyardi Budiono yang telah ditetapkan menjadi tersangka dalam kasus Tabloid Obor Rakyat.

Lantas apa alasan Kementerian BUMN menunjuk Dino sebagai komisaris di PTPN XIII? Sekretaris Kementerian BUMN, Imam A Putro mengatakan bahwa Dino diyakini mampu menjalankan tugas dengan baik.

BACA JUGA: Dino Patti Gantikan Setiyardi Budiono di Dewan Komisaris PTPN XIII

"Pak Dino dianggap mampu oleh pimpinan kami untuk melaksanakan tugas sebagai dekom (dewan komisaris) mengawal operasional bisnis PTPN XIII yang baru," kata Imam melalui pesan singkatnya, Senin (14/7).

Selain itu, kata Imam, Dino juga punya pengalaman menjabat posisi yang sama di salah satu perusahaan pelat merah. Sepengetahuan Imam, mantan juru bicara kepresidenan itu pernah menjabat sebagai komisaris di Danareksa.

BACA JUGA: Harga Beras Naik Rp 2 Ribu per Kilo

Track record Dino dalam menjalankan tugasnya waktu itu juga dinilai tak bermasalah. Maka hal itu menjadi nilai tambah untuk Dino.

"Beliau dulu juga pernah jadi komisaris BUMN. Seingatku dulu beliau (Dino) di Danareksa, sebelum diangkat jadi Dubes AS," tandasnya.(chi/jpnn)

BACA JUGA: Kemendagri Target Serapan APBD di Atas 90 Persen

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tahun Depan Produksi Minyak Naik, Turun Lagi pada 2017


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler