Ini Alasan Reza Rahadian, Pevita Pearce, dan Anya Kepincut Ponsel Lipat

Minggu, 11 September 2022 – 11:20 WIB
Para selebritas tertarik menggunakan ponsel lipat karena banyak alasannya. Foto dok. Samsung

jpnn.com, JAKARTA - Artis sekaligus model Pevita Pearce memiliki aktivitas sehari-hari yang padat, mulai dari pagi hingga malam.

Hal itu pula yang mendorongnya gadis keturunan Wales - Banjarmasin ini untuk tidak sembarangan memilih gadget atau ponsel pintar.

BACA JUGA: Cara Pevita Pearce Manfaatkan Fitur di Ponsel Lipat Ini, Enggak Ribet

Ada beragam syarat yang harus dipenuhi perangkat pintar itu untuk bisa menemani artis cantik ini.

Salah satunya adalah bentuknya yang compact, memiliki fitur-fitur yang mendukung aktivitasnya sehari-hari dan juga tak kalah penting adalah kemampuan kameranya yang mumpuni.

BACA JUGA: Pimpin Pasar Ponsel Lipat, Ini Inovasi Samsung

Selain itu, kata dia, baterai tahan lama dan ketahanan produk yang dapat diandalkan.

"Ini yang aku temukan di Samsung Galaxy Z Flip4 5G,  mulai dari bentuknya yang dilipat jadi compact, baterainya kuat, bodinya kokoh, hingga FlexCam yang tidak ada di smartphone lain," kata Pevita Pearce, Minggu (11/9).

BACA JUGA: Kaya Fitur dan Mudah Dioperasikan, Samsung Pilihan Terbaik Pengguna Medsos

Semua kemampuan itu sejalan dengan tuntutan hidup di dunia yang makin dinamis, sehingga cara baru untuk bekerja lebih cepat dan jadi lebih kreatif dalam menuangkan passion makin dibutuhkan. 

“Aku foto pakai FlexCam, jadi waktu mau bikin konten nggak perlu lagi pake standee atau ribet cari senderan, cukup sesuaikan FlexCam-nya, dan meski pencahayaan minim tapi gambarnya tetap bagus,” ucap Pevita. 

Selain Pevita, selebritas lainnya seperti Reza Rahardian, dan Anya Geraldine juga menggunakan Galaxy Z Flip4 5G dan Galaxy Watch5 Pro untuk menunjang aktivitasnya sehari-hari.

“Aku sekarang jadi lebih sering ngevlog dan sharing sejak pake Galazy Z Flip 4 karena ada fitur seamless vlogging," kata Anya Geraldine.

Dengan ukurannya yang lebih ramping dibanding smartphone lain, membuat konten menjadi lebih mudah. Selain itu, hasil kontennya juga lebih keren dan berbeda dari yang lain karena adanya dukungan fitur dan kamera yang lebih canggih. 

"Baru dengan ponsel ini aku ngerasa smartphone itu bisa se-satisfying ini,” ujar Anya.

Verry Octavianus selaku product marketing manager Samsung Mobile Experience, Samsung Electronics Indonesia menyebutkan, pihaknya telah membekali Galaxy Z Fold4 5G dan Z Flip4 5G dengan all-day battery yang mampu menemani pengguna menjalani rutinitasnya sepanjang hari.

Itu didukung prosesor canggih Snapdragon 8 Gen 1 membuat konsumsi daya sehingga makin hemat dan efisien. 

"Galaxy Z Flip4 ini walaupun bentuknya mungil, tetapi baterainya sudah lebih besar dan hemat, bisa tahan 19 jam, yang artinya 3 jam lebih tahan lama dari seri sebelumnya," kata Verry.

Baterai yang begitu tahan lama ini menjadi faktor utama paling disukai Reza Rahadian. Dia juga menuturkan pengalamannya menggunakan perangkat terbaru Galaxy Z Flip4 5G. 

“Awalnya saya sempat khawatir pakai smartphone lipat aman nggak ya? Galaxy Z Flip4 sudah melewati tes buka lipat hingga 200 ribu kali, jadi bayangkan bisa tahan berapa tahun ke depan," kata Reza. 

Samsung juga sudah membuat Flip4 juga lebih kokoh, tahan gores, tahan banting, dan tahan air. Jadi, durability dari smartphone ini tidak perlu diragukan lagi. Ditambah lagi, sudah punya teknologi super-fast charging. 

"Saya charge 30 menit, battery sudah terisi 50%. Dengan kapasitas baterai yang seawet ini, ditambah durability yang lebih kokoh, tahan gores, tahan banting, dan tahan air, sudah nggak ada yang perlu dikhawatirin untuk pakai ponsel lipat yang compact ini,” tutur Reza. (esy/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:


Redaktur : Djainab Natalia Saroh
Reporter : Mesyia Muhammad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler