Hasil investigasi itu menyebutkan bahwa pelaku penembakan empat tahanan lapas adalah sejumlah oknum dari pasukan elit Grup 2 Kopassus, Kandang Menjangan, Kartosuro, Jateng.
"Apresiasi yang tinggi kepada KASAD dan tim investigasi yang telah bergerak cepat sesuai instruksi Presiden melalui Panglima TNI dan Kapolri," ujar Djoko melalui pesan singkat kepada wartawan, Kamis (4/4).
Sebelumnya diberitakan, Ketua Tim Investigasi Brigjen Unggul K Yudhoyono mengatakan bahwa sehari sejak kejadian, para pelaku sebenarnya sudah mengakui dengan jujur.
Aksi para pelaku ini adalah lanjutan membalas kematian seorang anggota Kopassus Sertu Heru Santosa yang tewas di tangan para tahanan yang mati ditembak di dalam sel anggrek itu.
Menurut Djoko, penemuan ini baru awal. Para pelaku harus segera diadili.
"Ini baru babak awal yang harus terus dilakukan penyidikan-penyidikan yang lebih tajam sebelum diajukan ke Mahkamah Militer," pungkas Djoko. (flo/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Presiden Minta UKP4 Tindaklanjuti Laporan BPK
Redaktur : Tim Redaksi