Ini Cerita Adaptasi Ancelotti di Madrid

Sabtu, 26 Oktober 2013 – 19:46 WIB

jpnn.com - MADRID - Carlo Ancelotti memulai babak baru dalam hidupnya ketika sepakat mengambil alih kursi pelatih Real Madrid. Ancelotti mesti beradaptasi dengan budaya dan kehidupan di ibukota Spanyol tersebut.

Lalu, bagaimana proses adaptasi Ancelotti berjalan sejauh ini? Rupanya, mantan nahkoda Paris St Germain tersebut mengaku betah berada di Madrid. Menurut Ancelotti, kehidupan di Madrid sangatlah menyenangkan.

BACA JUGA: Sabet Pole Position, Vettel Siap Pesta di India

"Kehidupan di Madrid? Saya menyukainya. Orang-orang di Madrid sama dengan warga Italia. Mereka sangat positif," terang Ancelotti sebagaimana dilansir laman Football Espana, Sabtu (26/10).

Sejauh ini, Ancelotti pernah merasakan kehidupan di tiga negara berbeda dalam durasi yang lama. Yakni di Italia sebagai tanah leluhurnya, Inggris ketika menangani Chelsea dan Prancis saat dirinya ditunjuk sebagai arsitek Le Parisien, julukan PSG.

BACA JUGA: Ingatkan Barca Waspadai Serangan Balik Madrid

Nah, jika harus membandingkan ketiga negara itu, Ancelotti mengakui warga Prancis lebih bersikap negatif. Hanya saja, Ancelotti juga mengaku mendapatkan tekanan mahabesar selama menukangi Los Blancos, julukan Madrid.

"Saya sangat sadar jika Madridista memiliki permintaan yang berat. Madrid adalah tim hebat dengan sejarah luar biasa. Tapi, itu adalah motivasi untuk saya. Bukan masalah," tegas mantan nahkoda AC Milan tersebut. (jos/jpnn)

BACA JUGA: Persepam Gaet Tiga Pemain Asing

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bakal Jadi Laga El Classico Terakhir Valdes di Camp Nou


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler