Apakah Anda tahu bahwa setiap gerakan olahraga yang Anda lakukan berasal dari inti atau ‘core’ tubuh Anda?.

Inilah sebabnya mengapa memiliki inti tubuh yang kuat sangat penting untuk segala sesuatu mulai dari mencegah sakit punggung kronis hingga memiliki postur terbaik di lingkungan anda.

BACA JUGA: Pasangan Sesama Jenis di Queensland Akan Bisa Adopsi Anak

Bayangkan tubuh Anda adalah sebuah rumah dan ‘core’ Anda adalah pondasi atau dasarnya. Seperti rumah, Anda ingin dibangun di atas pondasi yang benar-benar kuat.

Sayangnya, gaya hidup khas abad ke-21 kita, bersama dengan persalinan, berarti sebagian besar perempuan memiliki ‘core’ yang lemah - dan banyak dari kita yang juga tidak tahu bagaimana mengaktifkannya.

BACA JUGA: ELL: Idiom Bola

Hal ini bisa menyebabkan postur tubuh yang buruk, sakit punggung dan masalah kontrol kandung kemih.

Dengan kata lain, pondasi tubuh yang jelek.

BACA JUGA: Tren makanan Halal Snack Pack di Australia

Temukan ‘core’ anda

Pertama, penting untuk memahami apa itu sebenarnya ‘core’. Ketika kebanyakan orang berpikir tentang ‘core’ atau pondasi mereka, mereka membayangkan model sampul dengan perut rata ‘six pack’. Otot itu sebenarnya abdominis rektus (atau abs) anda -lapisan terluar dari otot yang juga kadang-kadang disebut sebagai ‘core’ luar.

‘Core’ dalam Anda terdiri dari lima otot yang terletak di bawah abs Anda dan membungkus di sekitar bagian tengah tubuh Anda seperti korset, menghubungkan ke tulang belakang Anda.

Otot-otot ini adalah abdominis melintang, multifidus, ‘oblique’ internal, dasar panggul dan diafragma anda. Mereka bekerja sama untuk menstabilkan tulang belakang pembuluh nadi Anda, yang juga dikenal sebagai punggung bawah.

Tantangan bagi orang dengan ‘core’ dalam yang lemah adalah belajar untuk mengaktifkan lima otot itu tanpa menggunakan perut mereka. Kabar baiknya adalah bahwa Anda bisa belajar untuk mengaktifkan dan memperkuat ‘core’ dalam Anda.

Berikut adalah empat latihan yang bisa anda mulai:

1. Pernapasan dada lewat rusuk Skip YouTube Video

FireFox NVDA users - To access the following content, press 'M' to enter the iFrame. YOUTUBE: Latihan pernafasan lewat rusuk

2. Aktivasi panggul dan inti netral Skip YouTube Video

FireFox NVDA users - To access the following content, press 'M' to enter the iFrame. YOUTUBE: Aktivasi panggul

3. Gerakan naik-turun kaki dan lutut Skip YouTube Video

FireFox NVDA users - To access the following content, press 'M' to enter the iFrame. YOUTUBE: Gerakan naik turun kaki

4. Ayunan tangan Skip YouTube Video

FireFox NVDA users - To access the following content, press 'M' to enter the iFrame. YOUTUBE: Ayunan tangan

Simak berita ini dalam bahasa Inggris di sini.

Diterbitkan dan diperbarui: 16:50 WIB 07/08/2016 oleh Nurina Savitri.

Lihat Artikelnya di Australia Plus

BACA ARTIKEL LAINNYA... Negara Bagian Setuju Tahan Teroris Selamanya

Berita Terkait