Ini Dia Jadwal Baru KRL Jabodetabek Tambahan

Jumat, 29 Maret 2013 – 19:51 WIB
JAKARTA - Mulai 1 April mendatang, PT Kereta Api Indonesia (Persero) dan PT KAI Commuter akan memberlakukan jadwal baru perjalanan kereta api listrik (KRL) di Jabodetabek. Perubahan jadwal ini ditetapkan berdasarkan surat dari Kementerian Perhubungan Direktorat Jenderal Perkeretaapian bernomor KA/407/SK.26/DJKA/2/13 tanggal 25 Februari 2013 tentang pelaksanaan Grafik perjalanan kereta api (Gapeka) tahun 2013 yang berlaku mulai 1 April 2013.

Kepala Humas PT KAI Daop I Jakarta Agus Setijono menjelaskan, dengan diberlakukannya Gapeka baru ini, maka jumlah perjalanan KRL di Jabodetabek yang semula 514 perjalanan menjadi 575 perjalanan. "Gapeka ini efektif berlaku mulai 1 April 2013," ucap Agus, Jumat (29/3).

Menurutnya, pelanggan KRL bisa melihat jadwal lengkap baru di setiap stasiun Jabodetabek atau melalui website www.krl.co.id.  Nantinya, PT KAI juga akan menyebar jadwal di sejumlah stasiun di Jabodetabek untuk penumpang, dan tidak dipungut biaya.

"Kami berharap dengan diberlakukannya Gapeka 2013 ini, dapat memenuhi kebutuhan para pengguna jasa KRL di Jabodetabek yang tentunya tetap memprioritaskan keselamatan, keamanan, dan pelayanan," tutupnya. (chi/jpnn)

Berikat Jadwal Gapeka Bari per 1 April 2013:

  • Lintas Bogor – Jakarta/Lingkar Jakarta dari 229 perjalanan menjadi 266 perjalanan KRL per hari
  • Lintas Bekasi – Jakarta/Kota dari 84 perjalanan menjadi 103 perjalanan KRL per hari
  • Lintas Tanah Abang – Maja/parung panjang/Serpong  dari 74 perjalanan menjadi 82 perjalanan KRL per hari
  • Lintas Tangerang – Duri dari 40 perjalanan menjadi 44 perjalanan KRL per hari

Selain perubahan jumlah perjalanan, sejumlah waktu keberangkatan dan kedatangan untuk perjalanan KRL pertama dan terakhir juga mengalami perubahan sebagai berikut:
  • Pada lintas Bogor – Jakarta Kota KRL pertama yang sebelumnya berangkat pada pukul 04.22 menjadi 04.00 WIB
  • Pada Lintas Jakarta Kota – Bogor KRL terakhir yang sebelumnya berangkat dari St Jakarta Kota pada pukul 22.35 menjadi pukul 00.25 dan tiba di Stasiun Bogor pada pukul 01.46 WIB.

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ganjil-genap Tidak Diberlakukan Tahun ini

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler