Ini Doa dan Cara Menyembelih Hewan Kurban

Senin, 19 Juli 2021 – 11:11 WIB
Hewan kurban. Ilustrasi foto: dok for jpnn

jpnn.com, JAKARTA - Hari Raya IdulAdha sudah di depan mata. Biasanya umat Islam akan menyembelih hewan kurban usai melaksanakan salat IdulAdha.

Penyembelihan hewan kurban dapat dilaksanakan selama empat hari, yaitu pada 10 Zulhijah dan tiga hari tasyrik (11, 12, 13 Zulhijah).

BACA JUGA: Jangan Salah Pilih, Ini Hewan yang Sah untuk Kurban

Yang tak kalah penting, tata cara dan proses penyembelihan hewan harus dilakukan dengan baik dan benar.

Berikut ini adalah urutan prosesnya dilansir dari jatim.nu.or.id:

1. Membaca basmalah

BACA JUGA: Satgas Keluarkan Surat Edaran Baru: Atur soal Iduladha dan Perjalanan Keluar Kota

2. Membaca selawat pada Nabi

3. Menghadap ke arah kiblat (bagi hewan yang disembelih dan orang yang menyembelih)

BACA JUGA: Benarkah Mengonsumsi Gula dan Susu Berbahaya Bagi Penderita Kanker?

4. Membaca takbir 3 kali bersama-sama

5. Berdoa agar kurbannya diterima oleh Allah.

Kemudian orang yang menyembelih hewan kurban mengucapkan: Allahumma hadzihi minka wa ilaika, fataqabbal minni ya karim.

Artinya: Ya Tuhanku, hewan ini adalah nikmat dari-Mu. Dan dengan ini aku bertaqarrub kepada-Mu. Karenanya hai Tuhan Yang Maha Pemurah, terimalah taqarrubku.

Adapun syarat dalam menyembelih adalah memotong hulqum (jalan nafas) dan mari' (jalan makanan).

Hal ini apabila hewannya maqdur (bisa disembelih dan dikendalikan).

Terdapat sejumlah kesunahan dalam menyembelih hewan kurban.

Berikut sunah saat akan melakukan proses tersebut:

1. Memotong wadajain (dua otot yang ada di samping kanan dan kiri)

2. Menggunakan alat penyembelih yang tajam

3. Membaca bismillah

4. Membaca selawat dan salam pada Nabi Muhammad

Syarat orang yang menyembelih:

1. Orang Islam/orang yang halal dinikahi orang Islam

2. Bila hewannya ghoiru maqdur (tidak bisa dikendalikan), maka disyaratkan orang yang menyembelih adalah yang bisa melihat.

Dimakruhkan sembelihannya orang yang buta, anak-anak dan orang yang mabuk.(chi/jpnn)

Yuk, Simak Juga Video ini!


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler