Ini Favorit Capello di Liga Champions

Kamis, 11 September 2014 – 17:28 WIB

jpnn.com - MOSKOW - Fabio Capello memang tak lagi menukangi klub. Pelatih asal Italia itu kini sudah nyaman sebagai juru racik timnas Rusia. Namun, hal itu tak mengurangi perhatian Capello terhadap Liga Champions.

Pelatih berjuluk Don Fabio itu juga sudah memiliki klub yang dianggap bakal menjadi juara Liga Champions musim 2014/2015. Siapa klub yang dijagokan mantan pelatih Inggris itu?

BACA JUGA: Filipina dan Indonesia Bersaing Jadi Tuan Rumah Asian Games

“Untuk Liga Champions, saya melihat Bayern Muenchen dan Chelsea di atas tim lain. Namun, tim-tim asal Spanyol juga masih berbahaya,” terang Capello sebagaimana dilansir laman Sky Italia, Kamis (11/9).

Capello justru tak menjagokan tim-tim Italia mampu berbicara banyak di Liga Champions musim ini. Pasalnya, kekuatan tim-tim asal Negeri Pizza, julukan Italia dianggap terus menurun.

BACA JUGA: City, MU dan Liverpool Bersaing Gaet Dani Alves

“Jujur saja, tim-tim Italia kini semakin inferior. Namun, kita semua bisa melihat bahwa tim seperti Atletico Madrid dengan rasa lapar dan motivasi bisa membuat semua perbedaan,” tegas mantan pelatih Real Madrid itu. (jos/jpnn)

BACA JUGA: Ribery Ogah Bela Prancis Lagi

BACA ARTIKEL LAINNYA... Cilic Berani Bicara Juara Grand Slam Lagi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler