Ini Harapan Warga di Sumsel Jika Anies Terpilih Jadi Presiden

Jumat, 26 Januari 2024 – 08:13 WIB
Capres RI Anies Baswedan saat mendengarkan keluhan dari masyarakat saat kampanye akbar di Benteng Kuto Besak, Palembang, Kamis (25/1/2024). Foto: Cuci Hati/JPNN.com

jpnn.com, PALEMBANG - Calon Presiden (Capres) RI nomor urut 01 Anies Baswedan melakukan kampanye akbar  di Benteng Kuto Besak (BKB) Palembang, Sumatera Selatan pada Kamis (25/1).

Dalam sambutannya, Anies mengatakan bahwa Indonesia saat ini diwarnai dengan sejumlah permasalahan.

BACA JUGA: Ulama di Sumsel Deklarasikan Dukungan Untuk Anies Rasyid Baswedan jadi Presiden 

Salah satunya, harga bahan pokok yang terus mengalami kenaikan.

Selain itu, lapangan pekerjaan saat ini yang semakin sulit, serta biaya pendidikan yang mahal.

BACA JUGA: Bela Jokowi soal Presiden Boleh Memihak, Yusril Berkata Begini

"Bapak-bapak, Ibu-ibu, harga sembako mahal atau murah?" tanya Anies kepada masyarakat.

"Mahal," jawab masyarakat.

BACA JUGA: Bantah Klaim Gibran soal Food Estate, WALHI: Yang Ada Justru Kegagalan

"Cari kerja sulit atau mudah?" tanya Anies lagi.

"Sulit," saut masyarakat.

"Jadi, mau melanjutkan, atau perubahan?" tanya Anies.

"Perubahan," kata masyarakat.

"Maka dari itu, ayo sama-sama kita berjuang, untuk perubahan, untuk Indonesia yang lebih baik," seru Anies.

Salah seorang ibu rumah tangga di Palembang, Maimunah saat kampanye akbar itu curhat kepada Anies.

"Pak harga bahan pokok saat ini terus melonjak naik, kami masyarakat kelas bawah ini mau makan aja sulit," keluh Maimunah kepada Anies.

Oleh karena itu, Maimunah menyampaikan harapannya bila Anies Baswedan terpilih jadi Presiden RI pada Pilpres 2024.

"Kami ingin kalau Bapak nantinya terpilih jadi Presiden agar bisa menstabilkan harga bahan pokok dan lainnya," kata Maimunah singkat. (mcr35/jpnn.com)


Redaktur : M. Fathra Nazrul Islam
Reporter : Cuci Hati

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler