jpnn.com - INCHEON - Gyeyang Gymnasium di Incheon bakal menjadi saksi pertemuan ke-11 dua ganda papan atas dunia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir (Indonesia) dan Zhang Nan/Zhao Yunlei (Tiongkok). Duel kali ini terjadi di final bulutangkis nomor ganda campuran Asian Games XVII/2014, Incheon Korea Selatan, Senin (29/9).
Rencananya, dua stasiun televisi (RCTI/TVRI) bakal menayangkan secara langsung partai ini mulai pukul 18.00 WIB petang ini.
BACA JUGA: Hari Ini, Owi/Butet bisa Bikin Bulutangkis Lampaui Target
Owi/Butet (sapaan ganda Indonesia) di Asian Games kali ini merupakan unggulan ketiga. Di rangking BWF sendiri, mixed doubles terbaik Indonesia ini ada di urutan 4. Sementara Zhang/Zhao adalah unggulan pertama Incheon 2014, sekaligus ganda campuran peringkat satu dunia.
Dua ganda ini sudah tak asing satu sama lain. Selama berkarier dan juga dipasangkan, mereka telah 10 kali berjumpa. Hingga saat ini, masih sama kuat, 5-5. Di pertandingan terakhir mereka, tepatnya di ajang All England 2014, Owi/Butet menang dengan 21-13, 21-17. Saat itupun, Zhang/Zhao berstatus peringkat satu dunia, sementara pasangan Merah Putih peringkat 2.
BACA JUGA: Jacksen Masuk Pusaran Bidikan Persija
Final ganda campuran ini juga bisa dipastikan akan menarik animo penggila bulutangkis di dunia. Dalam beberapa tahun terakhir ini, di berbagai turnamen berbintang, final ganda campuran selalu ditempatkan menjadi puncak atau penutup turnamen. Begitu juga di Asian Games 2014, duel Owi/Butet versus Zhang/Zhao menjadi penutup cabang bulutangkis Incheon 2014. Berikut head to head kedua pasangan. (adk/jpnn)
Head to Head Owi/Butet Vs Zhang/Zhao:
All England 2014 Owi/Butet 21-13, 21-17 Zhang/Zhao
Denmark Open 2013 Owi/Butet 11-21 20-22 Zhang/Zhao
BWF World Championship 2013 Owi/Butet 15-21, 21-18, 21-13 Zhang/Zhao
All England 2013 Owi/Butet 21-13, 21-17 Zhang/Zhao
Denmark Open 2012 Owi/Butet 21-12, 21-17 Zhang/Zhao
BWF World Superseries 2011 Owi/Butet 19-21, 21-18, 14-21 Zhang/Zhao
Djarum Indonesia Open 2011 Owi/Butet 22-20, 14-21, 9-21 Zhang/Zhao
Singapore Open 2011 Owi/Butet 23-21, 21-16 Zhang/Zhao
Korea Open 2011 Owi/Butet 18-21, 21-19, 20-22 Zhang/Zhao
Hong Kong Open 2010 Owi/Butet 21-10, 17-21, 17-21 Zhang/Zhao
BACA JUGA: Messi Ukir Rekor Lagi
BACA ARTIKEL LAINNYA... Dipukul Cagliari, Mazzarri Pasang Badan
Redaktur : Tim Redaksi