Ini Kata Kuasa Hukum SBY soal Mas Ibas dan Kasus e-KTP

Selasa, 06 Februari 2018 – 23:09 WIB
'Mas Ibas'. Foto: dok/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Selain nama Susilo Bambang Yudhoyono atau Pak SBY, nama Edhie Baskoro Yudhoyono juga sempat dikait-kaitkan dengan korupsi e-KTP. Nama anak bungsu Pak SBY yang karib disapa Ibas itu sempat muncul di catatan Setya Novanto yang dibawa saat persidangan.

Menyikapi tudingan itu, Ferdinand Hutahahean selaku kuasa hukum SBY mengaku terlalu jauh untuk melibatkan putra SBY di pusaran korupsi. “Bagi kami, ini terlalu jauh mengaitkannya dengan Mas Ibas (Edhie Baskoro), apalagi tulisan itu kan hanya tulisan yang ditebal-tebalin,” kata dia di Bareskrim Polri, Gambir, Jakarta Pusat, Selasa (6/2).

BACA JUGA: Kalau Dibuka Pak SBY, Bisa Geger!

Bahkan Ferdinand menyebut, tulisan Ibas yang ada di catatan Setnov mungkin adalah Abas. “Itu nama Ibas atau nama siapa, bisa saja nama Abas, terus ditebalin,” imbuh dia.

Dia juga mengatakan, Setnov yang kini berusaha menjadi justice collaborator pasti akan berupaya melakukan apa saja, termasuk mengaitkan Ibas di proyek e-KTP.

BACA JUGA: Pak SBY Resmi Laporkan Firman Wijaya ke Bareskrim

“Kalau mengaitkan Ibas di proyek e-KTP ini agak janggal karena dari banyak saksi yang diperiksa, nama Ibas kan tidak pernah ada disebut,” tambah dia.

Sehingga dia menyebut nama Ibas di catatan Setnov hanyalah omong kosong yang tak bisa dibuktikan kebenarannya. “Itu bukan Mas Ibas, karena Mas Ibas sama sekali tidak terkait dengan e-KTP,” tandas dia. (mg1/jpnn)

BACA JUGA: Tak Main-Main, Pak SBY Bersama Bu Ani Melapor ke Bareskrim

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kesal sama Setnov, Pak SBY: Air Susu Dibayar Air Tuba


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Mas Ibas   e-KTP   Pak SBY  

Terpopuler