Ini Klasemen Akhir F1 2014

Minggu, 23 November 2014 – 22:57 WIB
Lewis Hamilton. Foto: istimewa

jpnn.com - ABU DHABI- Ambisi Lewis Hamilton menjuarai balapan Formula 1 2014 tercapai. Itu terjadi setelah Hamilton sukses memetik kemenangan pada balapan seri terakhir di Abu Dhabi, Minggu (23/11) malam WIB.

Kemenangan itu membuat Hamilton berhak mengoleksi 50 angka. Pasalnya, F1 memang menerapkan sistem double points dalam balapan yang dilangsungkan di Sirkuit Yas Marina itu.

BACA JUGA: Gelar Davis Cup Sempurnakan Karier Federer

Dengan tambahan 50 angka, Hamilton mengoleksi 384 poin. Nasib sial dialami sang rekan setim Nico Rosberg. Digadang-gadang bisa menjegal Hamilton, Rosberg ternyata malah finish di urutan ke-13.

Alhasil, Rosberg tetap berada di urutan kedua klasemen akhir dengan koleksi 317 angka. Sementara, posisi ketiga dihuni pembalap Red Bull, Daniel Ricciardo yang membukukan 238 angka. (jos/jpnn)

BACA JUGA: Juara di Hong Kong, Ini Kata Hendra dan Ahsan

 

Klasemen akhir F1 2014 (10 Besar):

BACA JUGA: Lewis Hamilton Juara Formula 1 F1 2014

1        Lewis Hamilton (Mercedes) --- 384

2        Nico Rosberg (Mercedes) --- 317

3        Daniel Ricciardo (Red Bull) --- 238

4        Valtteri Bottas (Williams) --- 186

5        Sebastian Vettel (Red Bull) --- 167

6        Fernando Alonso (Ferrari) --- 161

7        Felipe Massa (Williams) --- 134

8        Jenson Button (McLaren) --- 126

9        Nico Hulkenberg (Force India) --- 96

10      Sergio Perez (Force India) --- 59

BACA ARTIKEL LAINNYA... Swiss Juarai Davis Cup 2014


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler