Ini Lho Tampang Anggota KKB Anan Nawipa, Eksekutor Penembak Perwira TNI AD

Minggu, 12 Mei 2024 – 10:39 WIB
Tampang Anan Nawipa (ke 2 dari kiri) salah satu pelaku penembakan terhadap Letda Oktavianus. Foto: Satgas Damai Cartenz.

jpnn.com, JAYAPURA - Anggota kelompok kriminal bersenjata (KKB) Anan Nawipa ditangkap personel Satgas Damai Cartenz terkait penembakan yang menewaskan perwira TNI AD Letda Inf Oktovianus Sogalrey.

Anan disebut punya peran penting dalam kasus penembakan Danramil 1703-04 Aradide beberapa waktu lalu itu.

BACA JUGA: Anggota KKB Pembunuh Lettu Oktavianus Tertangkap, Begini Proses Penangkapannya

Kasatgas Humas Operasi Damai Cartenz AKBP Bayu Suseno mengatakan Anan Nawipa menjadi salah satu eksekutor penembakan yang menewakan Letda Oktovianus.

"Pelaku (Anan -red) terlibat langsung kasus penembakan itu. Bahkan, dalam video Anan tampak berdiri di dekat jenazah Letda Oktovianus seusai ditembak," beber Bayu.

BACA JUGA: Bus Rombongan Siswa SMK Lingga Kencana Kecelakaan di Subang, Ini Penjelasan Kemenhub

Anan sendiri masih aktif dan merupakan anggota KKB pimpinan Kodap XIII Kegepa Nipouda Paniai berinisial OS.

"Anan Nawipa mengakui juga bahwa, selama ini Ia merupakan Anggota KKB Aktif yang selalu mengikuti aksi-aksi yang dilakukan oleh KKB Paniai pimpinan OS,” tutur Bayu.

BACA JUGA: Rombongan Siswa Selamat dari Kecelakaan di Subang Disambut Haru di SMK Lingga Kencana Depok

Anan Nawipa ditangkap di Kampung Bapauda Paniai pada Sabtu (11/5) pagi pukul 10.40 WIT.

Dari tangan pria 33 tahun itu, personel Satgas Damai Cartenz mengamankan handphone milik almarhum Letda Oktavianus yang diambil saat tragedi penembakan.

Letda Inf Oktovianus Sogalrey tewas ditembak KKB saat melintas menggunakan sepeda motor di daerah Pasir Putih, Distrik Aradide, Kabupaten Paniai, Papua Tengah, Kamis (11/4) sore.

Jenazah Letda Oktavianus Sogalrey dimakamkan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kusuma Bangsa, Nabire, Papua Tengah, Minggu (14/4) kemarin. (mcr30/jpnn)


Redaktur : M. Fathra Nazrul Islam
Reporter : Muhammad Cholid Ridwan Abubakar Sangaji

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler