Resep Alami Melebatkan Alis Mata

Minggu, 03 Juni 2018 – 07:32 WIB
Alis Mata. ILUSTRASI. Foto: Pixabay.com

jpnn.com - Memiliki alis mata tebal dan cantik memang dambaan setiap wanita untuk menunjang penampilan.

Cara alami memang sangat dianjurkan untuk menebalkan alis mata karena lebih aman dan tidak menimbulkan efek negatif bagi kesehatan.

BACA JUGA: Alis Mata Mungkin jadi Kunci Anda Terlihat Lebih Muda

Ingin memiliki alis yang tebal dan sempurn secara alami? Yuk, ikuti tips mudah berikut.

Minyak zaitun

BACA JUGA: Ini Bagian Wajah yang Bikin Tina Toon Percaya Diri

Oleskan minyak zaitun murni di alis sambil dipijat lembut. Lakukan secara teratur sebelum tidur malam.

Bawang merah dan bombay

BACA JUGA: Tren Sulam Alis, Solusi Praktis Tampil Cantik

Tempelkan irisan bawang merah atau bawang bombay segar di area alis.

Hati-hati, jangan sampai air bawang merah menetes di mata karena bisa menimbulkan rasa pedih.

Lidah buaya

Usapkan lendir lidah buaya di alis mata, diamkan sejenak. Lakukan secara rutin untuk efek terbaik.

Minyak kemiri

Balurkan minyak kemiri di alis secara teratur. Jika tidak ada minyak kemiri, minyak jarak juga bisa dijadikan pengganti yang ideal.

Minyak almond

Oleskan minyak almond secara merata pada alis mata dengan pemijatan ringan selama 3-5 menit.

Lakukan cara ini setiap hari secara rutin untuk mendapatkan hasil lebih cepat. (ida/thejak/jpnn)


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler