jpnn.com, KUTA - Sepeda motor merek Honda Scoopy warna putih ditemukan di semak-semak.
Kejadian ini pun membuat warga yang tinggal di sekitar kawasan Jalan Muding Indah XIV Banjar Muding Kaja, Kerobokan Kelod, Kuta Utara, Badung, Sejak Minggu (10/8) hingga Rabu (11/8) jadi heboh.
BACA JUGA: Peristiwa Mengerikan Ini Terjadi di Bandung, Para Orang Tua Harus Hati-hati
Motor Scoopy dengan Nopol DK 3184 QR yang belum diketahui siapa tuannya alias pemiliknya, ini ditemukan warga teronggok di sebuah pekarangan yang dipenuhi semak.
Selain itu, tak jauh dari posisi sepeda motor, warga juga menemukan sebuah helm.
BACA JUGA: Polisi Siapkan Rp 5 Juta Bagi yang Tahu Keberadaan Orang Ini, Lihat Baik-baik Mukanya
Atas temuan ini, banyak dari warga yang mengunggah kondisi motor dan viral di media sosial.
Meski viral, hingga saat ini, belum diketahui siapa pemiliknya.
Terkait temuan sepeda motor, warga di sekitar lokasi mengaku jika sebelum heboh penemuan, tidak ada informasi kejadian kecelakaan.
Tak hanya itu, warga juga mengaku tidak mendengar adanya orang kehilangan sepeda motor.
Sementara terkait temuan sepeda motor, Kasub Bagian Humas Polres Badung Iptu I Ketut Gede Oka Bawa mengatakan jika saat ini pihaknya masih berkoordinasi dengan Polsek Kuta Utara.
"Belum ada laporan (kehilangan). Saya sudah berkoordinasi dengan Polsek Kuta Utara," terang Iptu Oka Bawa saat dikonfirmasi, Rabu (11/8). (rb/mar/pra/JPR)
Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?
Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti