jpnn.com - Asisten Ki Joko Bodo, Eno masih mengingat pesan yang kerap disampaikan oleh paranormal sekaligus aktor itu.
Eno menyebut, Ki Joko Bodo selalu berpesan agar menjadi orang yang ringan tangan dalam membantu sesama.
"Ya, harus banyak menolong orang," ujar Eno di kawasan Lubang Buaya, Jakarta Timur, Selasa (22/11/2022).
Eno menyaksikan sendiri bagaimana Ki Joko Bodo yang kerap membantu orang lain.
Sang asisten menjelaskan, pria 59 tahun itu tak akan memungut biaya terhadap pasien yang tidak memiliki uang.
Adapun Ki Joko Bodo sempat membuka sebuah praktik sebelum akhirnya hijrah.
"Pasien kalau tidak punya uang enggak disuruh bayar, saya tahu itu," kata Eno.
Namun, dia menuturkan, Ki Joko Bodo tak berpesan apa pun kepadanya menjelang tutup usia.
"Ke saya enggak ada, mungkin ke anak-anak," ucap Eno.
Sebelumnya, Ki Joko Bodo meninggal dunia dalam usia 59 tahun. Dia mengembuskan napas terakhirnya di kediamannya pada Selasa (22/11/2022) pukul 09.30 WIB.
Ki Joko Bodo memiliki riwayat penyakit darah tinggi dan asam urat semasa hidupnya.
Jenazah Ki Joko Bodo kini telah dimakamkan di TPU dekat kediamannya pada Selasa sore. (mcr7/jpnn)
BACA JUGA: Ki Joko Bodo Hijrah Sebelum Tutup Usia, Asisten: Saya Senang Sekali
Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Firda Junita