jpnn.com, MAKASSAR - Polisi telah menetapkan empat tersangka kasus pembunuhan terhadap pegawai Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Makassar bernama Najamuddin Sewang.
Keempat tersangka pembunuhan itu berinisial S, A, KKM, dan IA alias Iqbal Asnan.
BACA JUGA: Jadi Otak Pembunuhan Pegawai Dishub, Kasatpol PP Makassar Diberhentikan dari Jabatannya
Nama terakhir merupakan Kepala Satuan Polisi Pamong Praja atau Satpol PP Kota Makassar, sekaligus otak pembunuhan tersebut.
Kapolrestabes Makassar Kombes Budhi Haryanto menyebut pembunuhan itu dipicu oleh cinta segitiga.
BACA JUGA: Satu Keluarga Jadi Korban Pembacokan, Suami Tewas, Anak dan Istri Selamat
Lantas siapa wanita R yang disebut terlibat cinta segitiga dengan Najamuddin Sewang dan Iqbal Asnan?
Dari informasi yang dihimpun, perempuan tersebut ternyata bernama Rachmawaty alias Rachma.
BACA JUGA: Penembakan di Makassar: Kisah Cinta Segitiga Pejabat, Petugas Dishub, Perempuan R
Wanita itu bekerja di Dishub Kota Makassar, menjabat Kasi Transportasi Publik.
Kakak kandung korban, Juni Sewang menceritakan adiknya dan pelaku Iqbal Isnan merupakan teman baik.
Karena memiliki hubungan dekat, tersangka Iqbal Asnan pernah memperkenalkan Rachma kepada korban.
Dalam perjalanan, Iqbal mencurigai Najamuddin dan Rachma memiliki hubungan dekat.
Juni Sewang pun heran karena adiknya mengaku tidak memiliki hubungan spesial dengan Rachma.
"Dia pelaku (Iqbal) curiga. Sementara korban mengaku tidak memiliki hubungan dekat dengan perempuan bernama R itu," ungkap dia.
BACA JUGA: BS Tewas Ditembak Anak Buah AKBP Wirdhanto Hadicaksono
Sebelumnya, Kapolrestabes Makassar Kombes Budhi Haryanto mengungkapkan kasus penembakan pegawai Dishub Makassar itu dipicu oleh asmara.
"Motif yang dilakukan pelaku adalah cinta segitiga. Ini masalah pribadi, saya ulangi, ini motif pribadi," terang Kombes Budhi.
Diketahui Najamuddin Sewang tewas ditembak saat melintas di Jalan Danau Tanjung Bunga, Kelurahan Maccini Sombala, Kecamatan Tamalate, Makassar pada Minggu (3/4) lalu. (mcr29/fat/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Kakak Korban Penembakan di Makassar Ungkap Fakta Kelakuan Pejabat Itu, Oh
Redaktur : M. Fathra Nazrul Islam
Reporter : M. Srahlin Rifaid