jpnn.com, JAKARTA - Perawatan merapikan gigi kini dapat dilakukan dengan teknologi baru clear aligners yang berkembang drastis dalam dua dekade terakhir.
Teknik clear aligners ini dikembangkan dari prinsip-prinsip Kesling dengan kombinasi teknologi masa kini, seperti OneSmile Aligners.
BACA JUGA: 5 Alasan Memilih Clear Aligners Ketimbang Kawat Gigi
Berikut perkembangan teknologi yang membawa revolusi perawatan merapikan gigi:
Scanner Intraoral
Perekam gigi 3D ini lebih akurat dan cepat dibandingkan alat cetak konvensional. Kecil kemungkinan kesalahan dan pengulangan mencetak gigi.
BACA JUGA: Kenali Kelebihan OneSmile Clear Aligners Sebelum Merapikan Gigi
Menurut drg. Merry A. Marcella, MSc dari OneSmile, alat ini berguna terutama untuk pasien yang memiliki gag reflex dan masalah kecemasan.
"Tidak perlu lagi menggunakan cetakan fisik yang sering menyebabkan tumpahan bahan cetak dari mulut dan memakan waktu karena pasien harus menggigit selama beberapa menit," kata Merry dalam keterangannya, Senin (27/3).
BACA JUGA: Miliki Gigi Rapi dan Senyum Menawan dengan Aligners Halal
Simulasi Rencana Perawatan 3D
Cetakan gigi digital dianalisis dan dirancang pergerakan giginya menggunakan software canggih sehingga menghasilkan simulasi pergeseran gigi 3D menjadi bentuk lengkung gigi yang ideal. Pada saat konsultasi rencana perawatan, pasien dapat melihat dalam beberapa detik perjalanan gigi menjadi lurus dan rapi.
Teknologi CAD/CAM dan 3D Printing
Hasil rekaman gigi akan ditafsirkan oleh Computer-Aided Design (CAD) dan rangkaian desain clear aligners akan dibentuk melalui proses termal pada model cetak 3D yang dihasilkan melalui Computer-Aided Manufacturing (CAM). Seluruh set aligners yang dibutuhkan selama perawatan akan diberikan kepada pasien di awal sehingga pasien tidak perlu menunggu lama.
Material Canggih
Clear aligners OneSmile terbuat dari material termoplastik halus dan nyaman yang sepenuhnya BPA free. Terbuat dari bahan yang fleksibel, aligners ini dapat dengan mudah dilepas saat makan dan membersihkan gigi. Pembersihannya pun mudah, hanya menggunakan spray cleanser yang memiliki kandungan antibakteri tanpa alkohol dan sugar-free.
Dental Monitoring
Aplikasi ini menggunakan sistem berbasis AI yang memungkinkan pasien melakukan pemeriksaan virtual dengan ortodontis kapan saja dan di mana saja.
"Cukup menggunakan handphone, pasien dapat melakukan kontrol pergerakan giginya melalui scan gigi dan mengirimkannya melalui aplikasi," ujar Merry.
DentalMonitoring juga akan memberi tahu pasien apakah mereka bisa mengganti ke tahapan aligners berikutnya atau tidak. Aplikasi ini juga akan mengirimkan pesan pengingat kepada pasien untuk melakukan scan gigi setiap minggunya. Dokter dan pasien dapat berkomunikasi melalui aplikasi selama 24/7. (jlo/jpnn)
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh