Ini Tiga Tempat Wisata di Bandung yang Dibanjiri Pengunjung

Jumat, 01 Agustus 2014 – 10:27 WIB

jpnn.com - BANDUNG - Tiga tempat wisata keluarga di Kota Bandung kebanjiran pelancong saat hari libur lebaran 2014, yakni Kebun Binatang Bandung, Karang Setra, dan Taman Lalu Lintas Ade Irma Suryani.

"Hari ini (kemarin), dilaporkan ada 28 ribu pengunjung ke Kebun Binatang, 13 ribu pengunjung ke Karang Setra, dan enam ribu pengunjung ke Taman Lalu Lintas," kata Kabag Ops Polrestabes Bandung AKBP Diki Budiman, di Mapolrestabes Bandung, Jalan Jawa, kemarin (31/7).

BACA JUGA: Cellica Siap Ambil Alih Kendali Pemerintahan Karawang

Selain tiga lokasi ini, tempat wisata belanja seperti factory outlet pun ikut dibanjiri pengunjung. Sedikitnya, ada dua lokasi pusat factory outlet yang menjadi tujuan para pelancong, yakni di sepanjang Jalan RE Martadinata dan Jalan Ir Djuanda.

Dengan keadaan ini, pastinya resiko aksi kejahatan jalanan di pusat keramaian ini sangat tinggi. Untuk itu, Diki mengatakan, pihaknya sudah menempatkan personel pagar betis. Dengan begitu diharapkan, tidak ada celah bagi para pelaku kejahatan beraksi saat orang-orang asyik menikmati liburannya.

BACA JUGA: Hanya PNS Sakit dan Berduka Boleh Tambah Libur

"Di hari sabtu kami juga lebih mengamankan factory outlet yang ada di Dago dan Riau. Kemudian, penjagaan juga dilakukan di kawasan Pasar Baru, pagar betis akan diterapkan lagi. Diperkirakan akhir pekan ini mulai ramai lagi. Kalau sekarang masih relatif sepi," terangnya.

Meski terjadi peningkatan aktivitas masyarakat saat puncak arus balik, yang diprediksi terjadi pada Sabtu (2/8) hingga Minggu (3/8), Diki menuturkan tidak ada penambahan personel. Polrestabes Bandung tetap memaksimalkan personil yang ada.

BACA JUGA: Puncak Arus Balik Diprediksi Akhir Pekan

"Untuk Operasi Ketupat Lodaya 2014, lebih dari tiga ribu personil yang diturunkan. Jika diperlukan, staf-staf akan diturunkan. Alhamdulillah, sejauh ini kejahatan tidak ada yang menonjol," ungkapnya.

Sedangkan mengenai kemacetan arus lalu lintas di Kota Bandung sendiri, perwira dua melati ini menyebutkan hanya terjadi di beberapa ruas jalan saja. Seperti di kawasan Pasteur, Sukajadi, Dago, Taman Sari, Setiabudi serta Cihampelas.

Seperti diketahui, Jalan Sukajadi dan Setiabudi merupakan akses masuk menuju kawasan wisata Lembang. Sementara di Taman Sari, ada tempat wisata kebon binatang. Sedangkan di Dago dan Cihampelas terdapat banyak tempat berbelanja.(cha/iki)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tiket KA Arus Balik Ludes Hingga 10 Agustus


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler