Ini Tiga Turnamen Pra Musim yang Segera Digelar Tim Transisi

Selasa, 09 Juni 2015 – 19:20 WIB
Ilustrasi.

jpnn.com - TIM Transisi perlahan-lahan mulai membuka format dan peserta turnamen pra musim. Mereka menyebut akan ada tiga turnamen pra musim yang akan digelar.

Tiga turnamen itu bertajuk Piala Presiden, Kemerdekaan, dan Piala Panglima TNI. Kategori peserta dari masing-masing turnamen juga telah ditetapkan.

BACA JUGA: Arsenal Batal Dapatkan Rp 60 Miliar Dari Barcelona

"Kalau Piala Presiden itu hanya diikuti klub ISL, Piala Kemerdekaan itu klub Divisi Utama. Nah, kalau Panglima TNI nanti ada yang dari Divisi Utama dan juga ISL," kata Pokja Komunikasi Tim Transisi, Zuhairi Misrawi.

Kapan mulainya? Dia belum memberikan tenggat tanggal turnamen karena baru akan di finalisasi pada 11 Juni mendatang. Alasannya, proposal final dari para promotor kompetisi, baru diberikan pada saat itu.

BACA JUGA: Belum Raih Angka, Aloso tak Menyesal Gabung McLaren

"Setelah tanggal 11 (Juni), akan diumumkan waktu pastinya," tegas dia.

Saat disinggung mengenai jadwal kompetisi, lelaki berkacamata itu menyebut paling lambat tanggal 2 Agustus pasti ada kompetisi yang diputar. Namun, itu bisa lebih cepat jika pada 11 Juni nanti promotor memberikan jadwal pasti.

BACA JUGA: Bek Bidikan MU dan Milan Bertahan di Barca Hingga 2017

Sejauh ini, sudah ada 4 promotor yang menawarkan diri, dan 1 promotor sudah pasti mendapatkan slot untuk menggelar Piala Presiden.

"Kami inginnya sebelum puasa sudah digelar. Karena itu kami sekarang komunikasi intensif dengan klub-klub," tandasnya. (dkk/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bosan Jadi Cadangan, Cech Bakal Segera Ambil Keputusan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler