Ini yang Dibicarakan Yasonna dengan Menteri Kehakiman Australia

Selasa, 09 Agustus 2016 – 17:37 WIB
Menteri Hukum dan HAM Yasonna H Laoly. Foto: dok jpnn

jpnn.com - JAKARTA -- Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Yasonna Hamonangan Laoly menggelar pertemuan dengan Menteri Kehakiman Australia Michael Keenan, Selasa (9/8). "Ini kunjungan kedua beliau agar kerjasama dua negara semakin baik," kata Yasonna di kantor Kemenkumham.

Sejumlah agenda penting dibahas kedua menteri ini. Menurut Yasonna, mereka membicarakan kerjasama di bidang penanganan terorisme, hukum, penjara, penanganan narapidana teroris, narkoba dan lainnya.

BACA JUGA: Jokowi Diminta Bentuk Tim Usut Curhatan Fredi Budiman

Yasonna sudah menjelaskan kepada Keenan bahwa dalam penanganan terorisme, Indonesia punya program deradikalisasi. "Kami jelaskan program deradikalisasi itu harus bersifat komprehensif," tegasnya.

Pemerintah bersama-sama ormas serta institusi lain sudah melakukan kerjasama terkait deradikalisasi. Ini juga mencegah pikiran-pikiran radikal. "Tidak hanya kepada terorisnya, tapi juga ke masyarakat agar mencegah berkembangnya paham-paham radikal," katanya.

BACA JUGA: Densus 88 Dalami Kepemilikan Senjata dan Ratusan Peluru di Jombang

Mereka juga membicarakan kerjasama dalam bidang keimigrasian. Yasonna berharap kedua negara bisa bersama-sama menangani masalah imigran illegal. (boy/jpnn)

BACA JUGA: AS Puji Usaha BNPT Cegah Aksi Terorisme

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kemenpora Gelar Sertijab Kepala Biro Perencanaan dan Organisasi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler