Ini yang Dikuatirkan Eropa Terhadap ISIS

Jumat, 12 Februari 2016 – 20:25 WIB
Pejabat dari badan anti teror di Eropa kuatir jika militan ISIS akan menggunakan Libya sebagai "batu loncatan" untuk melakukan serangan di Eropa daratan. Foto: AFP

jpnn.com - LIBYA - Sepak terjang dari kelompok yang menamakan diri negara Islam (ISIS) semakin besar di Libya.

Pejabat dari badan anti teror di Eropa kuatir jika militan ISIS akan menggunakan Libya sebagai 'batu loncatan' untuk melakukan serangan di Eropa daratan. 

BACA JUGA: Ketika Paus Tur ke Negara Paling Berbahaya buat Imam Katolik

Seperti dilaporkan wartawan keamanan BBC, Frank Gardner menuturkan dari sisi geografis, Libya jauh lebih dekat ke Eropa dibandingkan dua 'wilayah kekuasaan' ISIS, Raqqa dan Mosul, yang masing-masing terletak di Suriah dan Irak, membuat kekuatiran itu masuk akal.

Namun jika benar demikian, maka tidak mudah bagi ISIS untuk masuk Eropa, sebab di sisi perbatasan barat laut, pemerintah Tunisia baru saja merampungkan bagian pertama pagar keamanan yang ditujukan mencegah serangan besar seperti yang terjadi di Tunis dan Sousse tahun lalu.(ray/jpnn)

BACA JUGA: Serukan Gencatan Senjata Tanpa ISIS, AL Qaida, dan Al-Nusra

BACA JUGA: Ngeri..12 Anak Tewas Digigit Vampir

BACA ARTIKEL LAINNYA... 4 Wanita Dituduh Berzina, Dilempari Batu Sampai Mati


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler