Ini yang Dilakukan Syahrul Yasin Limpo Setelah Jabat Menteri KKP

Kamis, 03 Desember 2020 – 21:28 WIB
Syahrul Yasin Limpo. Foto: Ricardo

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo melakukan koordinasi di kantor Kementerian Kelautan dan Perikanan, setelah menerima penugasan resmi sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan Ad Interim (sementara).

Syahrul berkoordinasi dengan para pejabat Eselon I dan II KKP di Ruang Manatee, Gedung Mina Bahari Jakarta, Kamis (3/12).

BACA JUGA: Pertanian Berkembang Pesat, Kinerja Kementan di Bawah Syahrul Yasin Limpo Dipuji Akademisi

"Saya diamanatkan presiden tadi jam 9 untuk melaksanakan tugas Kementerian Kelautan dan Perikanan Ad Interim, sementara di dalam mengawal aktivitas-aktivitas rutin yang ada di dalam Kementerian Kelautan dan Perikanan," kata politikus Gerindra itu.

Dalam pertemuan internal tersebut, Menteri Syahrul meminta para pejabat lingkungan KKP terus termotivasi, mengingat menyiapkan pangan menjadi tugas utama Kementan dan juga KKP.

BACA JUGA: KPK Menggeledah Rumah Dinas Edhy Prabowo, Ada Uang Banyak Banget

Syahrul juga menegaskan akan banyak berkomunikasi terkait pelaksanaan tugas dengan Sekjen dan Inspektorat Jenderal KKP.

"Saya hadir untuk melanjutkan tugas-tugas besar yang tetap harus diselesaikan di akhir tahun ini. Karena itu, harus ada kerja sama," kata dia.

BACA JUGA: KPK Bisa Saja Bidik Edhy Prabowo dengan Pasal TPPU

Mantan Gubernur Sulawesi Selatan ini berkomitmen agar KKP bisa mempercepat penyerapan anggaran pendapatan belanja negara (APBN) 2020 di sisa tahun ini.

Dia ingin program kerja tahun 2021 tetap harus terkendali dan dipersiapkan sesuai dengan perencanaan yang telah ada.

Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo ditunjuk untuk menjabat Menteri Kelautan dan Perikanan Ad Interim, menggantikan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan.

Hal itu terungkap dalam Surat Menteri Sekretaris Negara Nomor B-918/M.Sesneg/D-3/AN.00.03/12/2020 tertanggal 2 Desember 2020.

Surat itu ditujukan kepada Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo.

"Dengan hormat kami beritahukan bahwa Bapak Presiden berkenan menunjuk Menteri Pertanian untuk menggantikan Menteri Koordinator bidang Kemaritiman dan Investasi sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan 'Ad Interim'," tulis Mensesneg Pratikno dalam surat tersebut.

Penunjukan Mentan Syahrul sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan Ad Interim ini berkaitan dengan surat Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi bernomor B-3863/MARVES/MARITIM/RT.01.00/XI/2020 tertanggal 22 November 2020.

Surat tersebut pada intinya memohon izin kepada Presiden bahwa Luhut melakukan perjalanan dinas ke luar negeri pada 2-10 Desember 2020. (antara/jpnn)

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler