jpnn.com - JAKARTA – Berikut ini data perolehan suara pasangan capres dan cawapres Prabowo-Gibran di 10 wilayah di Indonesia, berdasar hasil hitung cepat Charta Politika Indonesia.
Peneliti lembaga survei Charta Politika Indonesia Ahmad Baihaqi menyebutkan, dari 10 wilayah, Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka hanya kalah di wilayah DKI Jakarta.
BACA JUGA: Prabowo - Gibran 65,93% Bukan Hasil Resmi dari KPU
"Di hampir semua wilayah pasangan Prabowo-Gibran unggul, hanya di DKI saja yang tidak," ucap Ahmad dalam konferensi pers Hasil Quick Count Pilpres 2024 Charta Politika Indonesia di Jakarta, Rabu (14/2).
Berdasarkan data yang masuk dalam hitung cepat lembaga tersebut sebesar 97,8 persen pada Rabu pukul 23.18 WIB, berikut data perolehan suara Prabowo-Gibran:
BACA JUGA: Angka Perolehan Suara di TPS Ridwan Kamil Mengejutkan
1. Maluku Papua 66,82 persen
2. Jawa Timur 63,42 persen
BACA JUGA: Pengamat Terorisme Jawab Klaim Connie soal Masa Jabatan Prabowo
3. Bali Nusa Tenggara 62,1 persen
4. Kalimantan 61,3 persen
5. Sulawesi 61,2 persen
6. Banten 59,61 persen
7. Jawa Barat 57,64 persen
8. Sumatera 57,52 persen
9. Jawa Tengah Yogyakarta 50,75 persen
10. DKI Jakarta 41,62 persen suara.
Paslon yang unggul di wilayah ibu kota yaitu Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar.
Secara keseluruhan dari 97,8 persen data yang masuk, Charta Politika mencatat hasil hitung cepat menunjukkan Prabowo-Gibran unggul dengan 57,83 persen suara, disusul oleh pasangan Anies-Muhaimin 25,65 persen suara.
Pemilu 2024 meliputi pemilihan presiden dan wakil presiden, anggota DPR RI, anggota DPD RI, anggota DPRD provinsi, serta anggota DPRD kabupaten/kota dengan daftar pemilih tetap (DPT) tingkat nasional sebanyak 204.807.222 pemilih.
Pemilu 2024 diikuti 18 partai politik nasional yakni (sesuai dengan nomor urut) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Gerindra, PDI Perjuangan, Partai Golkar, Partai Nasdem, Partai Buruh, dan Partai Gelora Indonesia.
Berikutnya, Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai Kebangkitan Nusantara (PKN), Partai Hanura, Partai Garuda, Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Bulan Bintang (PBB), Partai Demokrat, Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Partai Perindo, Partai Persatuan Pembangunan (PPP), dan Partai Ummat.
Selain itu, terdapat enam partai politik lokal sebagai peserta yakni Partai Nanggroe Aceh, Partai Generasi Atjeh Beusaboh Tha'at dan Taqwa, Partai Darul Aceh, Partai Aceh, Partai Adil Sejahtera Aceh, dan Partai Soliditas Independen Rakyat Aceh.
Sedangkan untuk pemilihan presiden dan wakil presiden diikuti tiga pasangan yakni Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar selaku nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud Md. nomor urut 3.
Seturut Peraturan KPU Nomor 3 Tahun 2022, rekapitulasi suara nasional Pemilu 2024 dijadwalkan berlangsung mulai 15 Februari sampai dengan 20 Maret 2024. (antara/jpnn)
Jangan Lewatkan Video Terbaru:
Redaktur & Reporter : Soetomo Samsu