Inilah Kelebihan Si Introvert Dalam Urusan Ranjang

Sabtu, 06 Agustus 2016 – 02:55 WIB
ILUSTRASI. FOTO: Pixabay.com

jpnn.com - Ada anggapan yang mengatakan bila bercinta dengan orang yang extrovert akan lebih menyenangkan dibanding dengan orang yang introvert.

Alasannya, karena orang extrovert lebih terbuka dalam menyatakan keinginannya di atas tempat tidur. Tapi ternyata orang introvert justru lebih baik di tempat tidur.

BACA JUGA: Tips untuk Meningkatkan Mood Bercinta

Berikut ini beberapa alasan yang tak bisa diabaikan tentang orang introvert ketika bercinta seperti dilansir laman Yourtango, Kamis (4/8).

1. Mereka tidak terburu-buru dalam bercinta

BACA JUGA: Ladies, 4 Cara ini Bisa Atasi Bad Hair Day

Mereka tidak akan terburu-buru ketika menyenangkan Anda. Mereka lebih lembut dan akan bertemu Anda dengan kecepatan yang lebih menyenangkan. Mereka tidak lebih percaya diri tentang apa pun. Mereka sekadar yakin bahwa mereka tahu apa yang mereka lakukan.

2. Ini semua tentang kepercayaan

BACA JUGA: Ngaben Massal Tarik Perhatian Ribuan Wisman Tiongkok

Mereka tidak akan melakukan apa pun yang melewati batas (kecuali jika Anda ingin). Mereka tidak akan mau membuat Anda tidak nyaman dan ingin Anda untuk mempercayai mereka dengan setiap inci tubuh Anda.

3. Mereka tahu persis apa yang mereka lakukan

Percayalah, mereka telah memikirkan tentang apa yang akan mereka lakukan sebelumnya. Tidak akan ada rasa ragu-ragu dari mereka.

4. Mereka akan terfokus pada Anda

Mereka tidak akan malas dan mereka akan bersemangat untuk membuat Anda bahagia.

5. Mereka tahu kapan harus diam

Kadang-kadang, terlalu banyak bicara bisa menghancurkan mood seseorang. Introvert tahu kapan saatnya harus diam.

6. Mereka tipe setia

Jika seorang introvert mencintai Anda, mereka akan menempatkan banyak waktu dan energi mereka ke dalam hubungan Anda. Mereka akan memastikan Anda senang dan tidak pernah takut untuk berbicara tentang apa yang Anda inginkan.(fny/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Secangkir Teh Bisa Meningkatkan Kesehatan Anda


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler