Inilah Para Pemenang Lomba Karya Jurnalistik IJTI-Pegadaian 2023

Rabu, 19 Juli 2023 – 12:12 WIB
PT Pegadaian mengumumkan para pemenang Lomba Karya Jurnalistik IJTI-Pegadaian 2023. Foto dok Pegadaian

jpnn.com, JAKARTA - Setelah menempuh perjalanan panjang, PT Pegadaian akhirnya mendapatkan para juara Lomba Karya Jurnalistik IJTI-Pegadaian 2023.

Sebanyak 12 jurnalis dari empat kategori, yakni media cetak, televisi, daring dan foto, resmi terpilih sebagai pemenang lomba yang diselenggarakan oleh Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) bekerjasama Pegadaian.

BACA JUGA: Lewat BUMN Environmental Movement, Pegadaian Ikut Bersih-bersih Pantai Melawai

Sekretaris Perusahaan PT Pegadaian, Yudi Sadono mengucapkan selamat kepada para pemenang, yang telah berhasil memberikan informasi terbaik untuk masyarakat dan sesuai dengan tema yang ditentukan dalam Lomba Karya Jurnalistik Tahun ini, yakni “Tumbuh dan Berkembang Melalui Ekosistem Emas dan Digitalisasi Bisnis”.

“Kami ucapkan selamat kepada rekan-rekan jurnalis yang terpilih sebagai pemenang Lomba Karya Jurnalistik IJTI-Pegadaian 2023. Penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi bagi insan media atas karya-karya terbaik yang dihasilkan dalam mengikuti lomba ini,” jelas Yudi.

BACA JUGA: GadePreneur Banjir Peminat, Ratusan UMKM Segera Naik Kelas lewat Pegadaian

Yudi berharap hasil karya ini dapat meliterasi dan memperkenalkan produk dan layanan Pegadaian sebagai solusi keuangan yang aman bagi masyarakat

Sementara itu, Ketua Umum IJTI Herik Kurniawan menyampaikan apresiasi pada pegadaian atas suksesnya pelaksanaan lomba karya jurnalistik ini.

BACA JUGA: BTN Mobile Kini Punya Fitur Menu Instan

Herik meyakini, lomba ini turut mendorong jurnalis meningkatkan kompetensinya dan terus membuat karya karya jurnalistik  berkualitas yang bermanfaat bagi  publik

Lomba karya jurnalistik ini berlangsung sejak Februari 2023 ini dibagi menjadi empat kategori untuk jurnalis media televisi, cetak, daring dan kategori foto.

Para juara di semua kategori akan menerima hadiah masing-masing untuk juara pertama Rp. 10 juta, juara kedua Rp.7,5 juta, dan juara ketiga sebesar Rp 5 juta.

Tercatat lebih 200 karya terbaik yang dikirimkan oleh para jurnalis kepada panitia.

Dewan juri pun harus bekerja keras untuk menyeleksi karya jurnalistik yang masuk untuk menetapkan 12 pemenang.(adv/jpnn)


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler