Inilah Penampakan Skutik yang Diduga Honda Vario 160

Minggu, 16 Mei 2021 – 15:39 WIB
Dynasty 150i yang memiliki desain mirip Honda Vario 150. Foto: Motosaigon

jpnn.com, TIONGKOK - Beberapa hari lalu foto yang diduga calon Honda Vario 160 sempat menghebohkan dunia maya.

Sebab, skuter matik (skutik) tersebut memiliki tampilan yang mirip dengan Vario 150.

BACA JUGA: Honda Freed Dilempari Batu, Pengemudinya Dikeroyok Massa, Lihat Tuh..

Namun setelah ditelusuri, skutik yang mejeng disebuah gudang itu bukanlah Vario 160, melainkan skutik tiruan asal China.

Jika dilihat secara detail, skutik itu sebenarnya dari perusahaan China yang memiliki desain mirip Honda Vario 150 dengan beberapa penambahan.

BACA JUGA: Firasat Wirang Birawa: Ada Artis Terkenal Meninggal Dunia Hingga Pesawat Mengalami Masalah

Motosaigon, Minggu (16/5), melaporkan, motor yang diduga Vario 160 sebenarnya adalah skutik Dynasty 150i yang diproduksi oleh Chongqing Esenda Trading Co., Ltd di China.

Skutik tersebut juga dijual di pasar Filipina dengan nama MotorStar Easyride 150CL melalui perusahaan MotorStar.  

BACA JUGA: Tidak Terima Dihentikan, 2 Polisi Ini Cekcok, Terjadilah..

Sebelumnya, Honda Vario 160 kabarnya akan dirilis pada 2021.

Sama seperti PCX, Honda Vario juga akan mengalami pembaruan besar dari sisi eksterior maupun mesin.

Skutik berbahan bakar bensin itu menggunakan mesin eSP+ dengan penambahan jumlah klep dari 2 menjadi 4 dan kapasitas mesin meningkat menjadi 157cc.

Tenaga mesin itu diklaim menawarkan 16,2 PS pada 8.500 rpm dan 14,2 Nm dalam putaran 6.500 rpm. (ddy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... 8 Jenis Olahraga ini Cocok untuk Bakar Kalori Setelah Lebaran


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler