Jenderal Andika Tutup Pendidikan Taruna Akmil, Inilah Sosok Peraih Adhi Makayasa dan Anindya Wiratama 2021

Kamis, 22 Juli 2021 – 14:08 WIB
Peraih penghargaan Anindya Wiratama Akmil 2021 Sermatutar Chaterine Simbolon terharu dalam pelukan orang tuanya, Lisna April Yanti Marpaung. Foto: Tangkapan layar video TNI AD di YouTube.

jpnn.com, JAKARTA - Kepala Staf Angkatan Darat Jenderal TNI Andika Perkasa memimpin upacara penutupan Pendidikan Taruna Akademi Militer, Magelang, Tahun Ajaran 2020-2021 di Stadion Sapta Marga Akmil Magelang, Senin 5 Juli 2021.

Jenderal Andika memimpin upacara wisuda 227 Taruna dan Taruni yang telah menyelesaikan pendidikan selama empat tahun. Upacara penutupan itu dihadiri pula jajaran petinggi TNI AD serta Ketua Umum Persit Kartika Chandra Kirana Ny. Hetty Andika Perkasa.

BACA JUGA: Jenderal Andika: Saya Terharu Melihat Para Istri Mengalungkan ke Suaminya 

"Dengan rahmat Tuhan Yang Mahakuasa, pada hari ini, Senin 5 Juli 2021, pukul 10.53 WIB, penutupan Pendidikan Taruna Akademi Militer Tingkat IV Tahun Pendidikan 2020-2021 saya nyatakan dengan resmi ditutup, dan pemakaian gelar sarjana terapan pertahanan saya nyatakan sah untuk digunakan," kata Jenderal Andika Perkasa sebagaimana dilihat di video di akun resmi TNI AD di YouTube, Kamis (22/7).

Dalam kesempatan itu, diberikan pula tanda penghargaan Adhi Makayasa serta Anindya Wiratama Akmil 2021.

BACA JUGA: Anak Tukang Parkir Meraih Adhi Makayasa AAL, Rumahnya Langsung Dibedah TNI AL

Peraih penghargaan Adhi Makayasa Akmil 2021 ialah Sermatutar Septian Haryono Pasaribu, program studi Manajemen Pertahanan Korps Infanteri, dan Anindya Wiratama Akmil 2021 ialah Sermatutar Chaterine Simbolon, prodi Teknik Mesin Pertahanan Korps Pembekalan Angkutan, dengan nilai rata-rata 850 ribu.

"Untuk menjadi seorang Adhi Makayasa itu, kan, sebenarnya hanya gelar sebagai lulusan terbaik. Sebenarnya, taruna itu sudah dipilih, semua sudah jadi yang terbaik," kata Septian Haryono Pasaribu.

BACA JUGA: Brigjen dr. Dian Andriani, Satu-satunya Perempuan Pati TNI AD Penerima Kenaikan Pangkat

Dia pun menceritakan bahwa apa yang dilakukannya selama pendidikan relatif sama dengan taruna lainnya. "Namun, pada setiap kegiatan saya selalu melakukan yang terbaik," tegasnya.

Septian menjelaskan bahwa pada pagi hari dia mengikuti pelajaran, kemudian siang untuk kesehatan jasmani, dan sore kembali ke pelajaran. Hanya saja, kata dia, di sela-sela aktivitas itu tentu dirinya mencari kegiatan lain.

"Saya tuh lebih senang misalnya baca buku atau mencari pengetahuan bersifat umum. Jadi, mungkin, di sela-sela waktu itu, saya menambah wawasan untuk diri saya sendiri," kata Septian.

Septian dan Chaterine diketahui merupakan kelahiran Provinsi Sumatera Utara. Keduanya bahkan berasal dari sekolah yang sama, yakni SMA Negeri 2 Balige, Toba Samosir, Sumut.

Keberhasilan meraih cita-cita yang diperoleh bukan hanya karena kedisiplinan dan tekun belajar, tetapi berdoa juga menjadi sesuatu yang sangat penting dalam meraih kesuksesan.

"Yang pertama, yang pasti kita jalani semuanya harus melibatkan Tuhan, berdoa. Yang kedua, jalani dengan tulus, dan yang terakhir lakukan dengan ikhlas," kata Chaterine. 

Dia mengaku sangat bersyukur kepada Tuhan atas semua yang telah diberikan kepadanya.

"Rasanya, bersyukur sama Tuhan, terutama mengucapkan syukurlah atas semua berkat yang telah diberikan kepada saya," ucap Catherine.

Dalam kesempatan tersebut, orang tua calon perwira juga berkesempatan hadir untuk memberikan ucapan selamat, serta melepas rasa rindu kepada putra-putrinya.

"Saya tentu bersyukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, walau orang tua saya tidak datang tetapi saya tetap bangga, tetap senang, karena diberi kepercayaan amanat sebagai Adhi Makayasa Akademi Militer Tahun 2021," kata Septian.

Bagi Septian, tidak masalah orang tuanya tidak datang ke Akmil Magelang, karena nanti akan bertemu di Jakarta.

"Ma, Pa, saya siap bertugas," tegas Septian.

Sementara itu, Lisna April Yanti Marpaung, orang tua dari Chaterine tidak dapat menyembunyikan rasa haru dan bangganya.

"Saya merasa sangat senang dan bangga," tegas Lisna yang terus menatap wajah anaknya.

Dia berharap Catherine, dapat mengemban tugas pengabdian kepada bangsa dan negara, menjadi anak yang baik, bertanggung jawab terhadap nusa dan bangsa.

"Serta dapat membawa nama baik bagi bangsa dan negara, bagi masyarakat dan juga bagi keluarga, serta Yang Mahakuasa," ujar Lisna.

KSAD Jenderal TNI Andika Perkasa pun berpesan kepada peraih Adhi Makayasa maupun Anindya Wiratama, serta para Taruna dan Taruni Akmil 2021.

"Menjadi yang terbaik dari Taruna dan Taruni Akmil terbaik, bukanlah satu hal yang mudah. Butuh tekad yang kuat, konsistensi serta doa. Selamat kepada penerima penghargaan Adhi Makayasa dan Anindya Wiratama, serta seluruh Taruna dan Taruni Tingkat IV yang lulus. Ingat, perjalanan kalian masih panjang," pesan Jenderal Andika Perkasa. (boy/jpnn) 

 

Video Terpopuler Hari ini:


Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler