jpnn.com - JAKARTA - Direktur Tahanan dan Perawatan Barang Bukti Polda Metro Jaya, AKBP Barnabas mengatakan tersangka Jessica Kumala Wongso menghabiskan waktunya dengan membaca majalah di rumah tahanan Polda Metro Jaya.
“Saya lihat sih dia baca-baca terus yah. Mungkin hobinya membaca majalah yang ringan-ringan begitu,” ujar Barnabas saat dihubungi, Senin (8/2).
BACA JUGA: Soal Perseteruan Rekonstruksi Mirna, Ini Reaksi Kejati DKI
Menurut Barnabas, Jessica yang menjadi tersangka dalam kasus kematian Wayan Mirna itu tidak lagi memilih-milih makanan. Jessica sudah memakan makanan dengan menu seperti tahanan lainnya.
“Jessica tidak ada yang aneh. Dia sudah tidak makan makanan khusus (penyidik) lagi," jelasnya.
BACA JUGA: Polisi Dalami Dua Pelaku Lain Kasus Pembunuhan Bocah
Selain itu, pada perayaan imlek ini, Jessica yang menganut agama Budha tidak mendapatkan kunjungan dari keluarganya. Padahal, menurut Barnabas, pihaknya tidak melarang keluarga Jessica untuk mengunjungi putri dari Winardi Wongso dan Imelda Wongso ini.
“Imlek kan seharusnya seperti hari besar keagamaan lainnya dan ada kunjungan dari keluarga. Tapi, keluarga Jessica belum hadir sampai sekarang ini,” tandasnya.(Mg4/jpnn)
BACA JUGA: Begeng Sempat Minta Tebusan Sebelum Bantai Bocah di Rumahnya
BACA ARTIKEL LAINNYA... Begini Pembelaan Begeng, Sang Tersangka Pembunuh Bocah SD
Redaktur : Tim Redaksi