Innalillahi, Istri WS Rendra Meninggal Dunia

Senin, 09 Agustus 2021 – 11:09 WIB
Istri mendiang sastrawan WS Rendra, Ken Zuraida, berpose saat menghadiri Festival Kecil Rendra di Kampus Bengkel Teater Rendra, Cipayung, Depok, Jawa Barat, Minggu (5/8/2018). Foto: ANTARA/Indrianto Eko Suwarso

jpnn.com, JAKARTA - Innalillahi wa inna llaihi rojiun. Istri dari penyair WS Rendra yaitu Ken Zuraida meninggal dunia di umur 67 tahun.

Kabar duka itu dibagikan oleh pegiat media sosial yang juga merupakan Komisaris BUMN Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) Ulin Yusron di media sosialnya.

BACA JUGA: Pemakaman Anggiat Togap Hutahaean Dijaga Ketat Polisi dan TNI, Siapakah Dia?

“Innalillahi wa inna Ilaihi rojiun, telah meninggal dunia Mbak Ken Zuraida binti Edi Suardi (istri WS Rendra). Wafat pada hari Senin pukul 08.57 WIB di RS Antam Medika,” kata Ulin lewat akunnya di Twitter @ulinyusron, Senin.

Budayawan dan aktor Sujiwo Tejo turut memberikan ungkapan belasungkawa atas kepergian Ken Zuraida.

BACA JUGA: Peristiwa Mengerikan Ini Terjadi di Bandung, Para Orang Tua Harus Hati-hati

Lewat akunnya di Twitter @sudjiwotedjo, dia menyampaikan salam perpisahan dengan wanita yang akrab disapa Ida itu.

“Mba Ken Zuraida.. met jalan.. met nyusul Mas Willy Rendra. Sampai jumpa. #utangRasa,” kata Sujiwo Tejo.

Ken Zuraida sepanjang hidupnya aktif di industri hiburan Indonesia.

Lewat pertunjukan bengkel-bengkel Teater Rendra dia menjadi produser dan sutradara yang mengembangkan talenta-talenta muda di Indonesia.

Dia menikah dengan penyair legendaris Indonesia WS Rendra sejak 1976.

Namun pada 2009, WS Rendra tutup usia dan meninggalkan Ken Zuraida dengan Bengkel Teater Rendra yang akhirnya terus dikembangkan oleh Ida hingga akhir hayatnya. (antara/jpnn)

Simak! Video Pilihan Redaksi:


Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler