Instagram Music Hadir di Indonesia, Tersedia Katalog Lagu Lokal dan Mancanegara

Rabu, 23 Juni 2021 – 18:45 WIB
Ilustrasi, Logo Instagram. Foto: Time Magazine

jpnn.com, JAKARTA - Instagram Music akhirnya resmi hadir untuk pengguna di Indonesia. Fitur Music pertama kali dirilis secara global pada Juni 2018 lalu.

Instagram Music menyediakan katalog lagu internasional dan lokal untuk mendukung para pengguna mengekspresikan diri.

BACA JUGA: Instagram Membuka Keran Masuk Iklan di Reels

"Kami ingin membawa musik sebagai bagian dari bagaimana pengguna membagikan momen, terhubung dengan komunitas, dan mengekspresikan diri," kata Direktur Kemitraan Konten Hiburan untuk Facebook di Indonesia Revie Sylviana, dalam keterangannya, Rabu (23/6).

Instagram Music memungkinkan pengguna menyisipkan potongan lagu dalam unggahan foto maupun video Stories melalui menu Sticker.

BACA JUGA: Ibu Muda Pulang, Putrinya Berlari Tanpa Busana, Ada Suami di Sofa

Pengguna juga dapat mengkustomisasi tampilan dengan menambahkan teks maupun lirik sesuai keinginan.

Revie mengatakan dengan adanya fitur tersebut diharapkan para pengguna bisa merasakan koneksi yang lebih dekat dengan musisi favorit mereka, dan musisi kini dapat berinteraksi dengan para penggemar mereka secara lebih menarik.

BACA JUGA: Pengin Salip Truk, Tantri Kaget Ada yang Datang dari Hadapan, Innalillahi

"Kami berkomitmen untuk mendukung, menjaga, bahkan meningkatkan koneksi spesial dan otentik ini dalam layanan-layanan kami,” kata Revie. (ant/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Warning! 8 Aplikasi Berbahaya di Hp Android, Buruan Hapus


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler