Inter Ditekuk Sampdoria, Mancini Nilai tak Masuk Akal

Senin, 23 Maret 2015 – 16:01 WIB
epa

jpnn.com - MILAN- Inter Milan kembali menuai hasil buruk di Serie A 2014/2015. Tim berjuluk I Nerazzurri itu dipaksa mengakui ketangguhan Sampdoria dengan skor 0-1 di Luigi Ferraris, Senin (23/3) dini hari WIB.

 

BACA JUGA: Tumbangkan Jankovic, Halep Sabet Juara Paling Berkesan

Pelatih Inter, Roberto Mancini mengaku tak habis pikir dengan kekalahan yang diterima anak asuhnya. Menurut pria yang karib disapa Mancio itu, Inter seharusnya bisa memetik kemenangan.

“Tim harus seperti ini. Ada beberapa momen dalam sepakbola yang berjalan salah. Sepakbola juga tentang keberuntungan. Malam ini benar-benar absurd,” terang Mancini di laman Sky Italia.

BACA JUGA: Sabet Juara, Djokovic Lewati Rekor Boris Becker

Kekalahan itu membuat ambisi Inter merebut tiket ke kompetisi Eropa musim mendatang semakin sulit. Inter saat ini masih duduk di posisi kesembilan setelah mengumpulkan 37 angka.

“Ini bukan bulan yang bagus bagi kami. Namun, malam ini kami bermain baik dan layak untuk menang. Nyatanya, kami pulang dengan tangan hampa,” tegas mantan pelatih Manchester City itu. (jos/jpnn)

BACA JUGA: Cetak Gol Kelas Dunia, Suarez Dipuji Setinggi Langit

 

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Persib Resmi Gaet Striker PBR


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler