Inter Ogah Lolos 16 Besar Liga Champions pada Laga Terakhir

Kamis, 15 November 2018 – 01:53 WIB
Penyerang Inter Milan Mauro Icardi dan teman-teman setimnya. Foto: Inter

jpnn.com, MILAN - Inter Milan akan berjuang mati-matian dalam laga kontra Tottenham Hotspur pada partai kelima Grup B Liga Champions 2018/2019 di Stadion Wembley, 28 November 2018.

Hasil manis di Stadion Wembley akan membuat Inter mengunci tiket babak 16 besar Liga Champions.

BACA JUGA: Jesus Hat-trick, Manchester City Ukir Rekor Kemenangan Besar

Saat ini Inter berada di posisi kedua klasemen sementara dengan koleksi tujuh angka dari empat laga.

Tim berjuluk I Nerazzurri itu unggul tiga angka atas Tottenham yang ada di posisi ketiga.

BACA JUGA: MU Hanya Butuh 4 Menit Kalahkan Juventus, Ronaldo pun Galau

Jika mampu memetik kemenangan di kandang Tottenham, Inter dipastikan melaju ke fase knock out.

BACA JUGA: Sadis, Real Madrid Pesta Gol di Kandang Viktoria Plzen

Foto: Inter Milan

“Setelah imbang melawan Barcelona, kami salin berbicara bahwa laga melawan Tottenham adalah kunci,” kata bek Inter Milan Skriniar sebagaimana dilansir laman Football Italia, Rabu (14/11).

Skriniar menjamin semua pemain Inter akan berjuang ekstrakeras untuk mendapatkan hasil positif.

“Akan sangat menyenangkan jika kami bisa menentukan nasib kami pada laga itu,” imbuh Skriniar. (jos/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Plzen vs Madrid: Solari Tak Mau Dibandingkan dengan Zidane


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler