jpnn.com, JAKARTA - Band rock asal New York, Interpol menjadi penampil penutup Joyland Festival 2023 di GBK Baseball Stadium Senayan, Jakarta pada Minggu (26/11) malam.
Sejak diumumkan jadi bintang tamu, kehadiran band beranggotakan Paul Banks (vokal, gitar), Daniel Kessler (gitaris utama, backing vokal), Carlos Dengler (bass), Sam Fogarino (drum) itu sudah sangat dinantikan oleh para penggemar di Indonesia.
BACA JUGA: Joyland Festival 2023 Hari Kedua, Pesona Mildlife Hingga Fleet Foxes
Penantian tersebut akhirnya dibayar tuntas dengan penampilan menawan penuh karisma oleh Interpol.
"Halo, kami Interpol," kata Paul Banks di atas panggung Joyland Stage.
BACA JUGA: Joyland Festival 2023 Hari Pertama, Fazerdaze dan Mew Tampil Sempurna
Dalam Joyland Festival 2023, Interpol membawakan repertoar yang cukup beragam.
Interpol memainkan lagu-lagu dari album Turn on the Bright Lights (2002) hingga The Other Side of Make-Believe (2022) untuk menghibur ribuan penonton.
BACA JUGA: Penampilan Perdana Bernadya di Joyland Festival 2023
Lagu seperti Untitled, Obstacle 1, PDA, Evil, Into the Night, C'mere, serta Slow Hands disuguhkan dengan sempurna oleh Interpol. Para penggemar layak terkesima apalagi dengan tata suara yang begitu megah.
Band yang berdiri sejak 1997 itu memperdengarkan sekitar 17 lagu untuk hadirin Joyland Festival 2023. Sepanjang penampilan, Interpol begitu khusyuk dan tidak banyak berceloteh.
Sebelum aksi mempesona Interpol, panggung Joyland Festival 2023 dimeriahkan oleh sederet penampil lainnya.
Salah satunya yakni grup indie pop asal Kanada, Alvvays yang kembali lagi ke Indonesia.
Meski pernah tampil di Jakarta, kehadiran Alvvays tetap dinantikan oleh penggemar. Para fan terdiri dari usia remaja hingga tua.
Aksi panggung band indie rock asal Selandia Baru, The Beths juga meramaikan Joyland Festival 2023 hari ketiga.
Pentolan The Beths, Elizabeth Stokes yang lahir di Jakarta, beberapa kali berinteraksi dengan bahasa Indonesia yang cukup lancar.
Band punk rock asal Jepang, Otoboke Beaver turut mencuri perhatian pada hari terakhir Joyland Festival 2023.
Grup yang beranggotakan 4 perempuan, Accorinrin (vokal), Yoyoyoshie (gitar, vokal), Kahokiss (drum), dan Hiro-Chan (bas) itu begitu liar dan energik.
Tampil dengan memakai daster, personel Otoboke Beaver itu menyuguhkan lagu-lagu tempo cepat. Sejumlah lagu yang dibawakan yakni Yakitori, Don’t Light My Fire, S’il Vous Plait, Datsu: Hikage No Onna, I Checked Your Cellphone, dan lainnya.
"Jakarta, mantap," ucap Yoyoyoshie dari Otoboke Beaver.
Sepanjang penampilan Otoboke Beaver, para penonton Joyland Festival 2023 tampak sangat antusias. Tepuk tangan selalu diberikan hadirin di setiap jeda lagu yang dimainkan grup asal Jepang itu.
"Terima kasih, kami sangat senang berada di sini,” ujar Accorinrin.
Selain nama penampil di atas, Joyland Festival 2023 hari ketiga juga dihebohkan oleh grup musik asal Indonesia.
Beberapa di antaranya yakni, Dongker, Gabber Modus Operandi, Grrrl Gang, Lair, Leipzig, Mocca, Reality Club, Rock n Roll Mafia, Santamonica, Sore dan sebagainya.
Tidak hanya pertunjukan musik, Joyland Festival 2023 juga dihibur oleh komika di panggung Shrooms Garden yang dipandu dan dikurasi oleh Soleh Solihun.
Sejumlah aktivasi untuk beragam usia pun terdapat di area Joyland Festival 2023 dari 24 hingga 26 November 2023.
(ded/jpnn)
Redaktur & Reporter : Dedi Yondra