Investor Daily Summit 2022 Segera Digelar, Catat Tanggalnya!

Rabu, 05 Oktober 2022 – 03:33 WIB
Konferensi akbar Investor Daily Summit (IDS) akan digelar di Jakarta Convention Center, pada 11-12 Oktober 2022. Foto dok IDS

jpnn.com, JAKARTA - Konferensi akbar Investor Daily Summit (IDS) akan digelar di Jakarta Convention Center, pada 11-12 Oktober 2022.

IDS tahun ini berskala internasional, yang akan dibuka oleh Presiden Joko Widodo, dan dihadiri oleh tujuh menteri dan pejabat setingkat menteri.

BACA JUGA: Anies Baswedan Jadi Capres Nasdem, Nafa Urbach Bingung Kebanjiran DM

Serta lebih dari 50 pembicara yang terdiri dari pembicara-pembicara internasional, pimpinan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dan swasta.

Investor Daily Summit 2022 mengusung tema ‘Optimism in Uncertainty” atau Optimisme dalam Ketidakpastian.

BACA JUGA: Indonesia Ekspor Perdana 27 Ton Singkong Beku ke Curacao

IDS 2022 memungkinkan para pemangku kepentingan untuk duduk bersama dan bertukar pikiran mengenai langkah-langkah Indonesia ke depan, di kala ketidakpastian ekonomi global.

Rangkaian konferensi dan pertemuan dalam Investor Daily Summit 2022 akan diadakan dengan kapasitas 1.500 peserta secara offline.

BACA JUGA: Korlantas Bagikan Ratusan Sembako Kepada Panti Asuhan Binaan Hindu

Mereka berasal dari kementerian/lembaga, pelaku usaha, akademisi, investor institusi maupun ritel, dan masyarakat umum yang tertarik pada topik-topik yang dibahas acara ini.

Untuk mencegah penumpukan registrasi, panitia juga telah mempersiapkan penukaran undangan dengan tanda peserta H-1 acara, 10 Oktober 2022, mulai pukul 10:00 WIB di area Assembly hall JCC.(chi/jpnn)

Jangan Lewatkan Video Terbaru:


Redaktur & Reporter : Yessy Artada

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler