Ipda Auzar Sempat Kirim Pesan ke Wakapolri, Isinya Begini

Rabu, 16 Mei 2018 – 22:26 WIB
Komjen Syafruddin. Foto: Elfany Kurniawan/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Wakapolri Komjen Syafruddin ternyata mengenal dekat sosok Ipda Auzar yang tewas diserang teroris di Mapolda Riau, Rabu (16/5) pagi. Bahkan, keduanya sudah kenal lama, sejak 25 tahun silam.

Bahkan, orang nomor dua di Korps Bhayangkara itu menyempatkan hadir di pemakaman Ipda Auzar sore tadi.

BACA JUGA: Haru, Ciuman Kapolda di Kening Iptu Auzar sebelum Pemakaman

Menurut Syafruddin, beberapa saat sebelum meninggal, Ipda Auzar sempat mengirim pesan melalui WhatsApp.

“Jadi kejadian jam 09.00, dia WA saya jam 07.15,” kata Syafruddin ketika dikonfirmasi.

BACA JUGA: Ini Cerita Jurnalis yang Ditabrak Teroris di Polda Riau

Adapun isi pesan Auzar sebagai berikut:

Ya Allah, dipenghujung bulan Sya'ban ini ku kirimkan Do'a utk saudara-2 ku, sahabat-2 ku & orang-2 yg kuhormati serta orang-2 yg kucinta.

BACA JUGA: Pesan Ipda Auzar Sebelum Ditabrak Teroris di Polda Riau

Beri mereka kesehatan, tawadhu' dalam Iman, dan islam, keluarga yg bahagia, rizki yg barokah, serta terimalah amal ibadahnya dan pertemukanlah mereka dengan Ramadhan yg segera datang ini.

Kami sekeluaga mengucapkan :

MARHABAN YA RAMADHAN, MOHON MAAF LAHIR & BATHIN.

H. Auzar & Kel

Syafruddin mengatakan, dirinya sempat kaget dan tak percaya saat dapat kabar Auzar tewas dalam serangan teroris. “Makanya tadi saya langsung terbang ke Pekanbaru. Saya ingin berikan penghormatan terakhir,” imbuh dia.

Diketahui memang Auzar sempat menjadi sopir Syafruddin ketika jenderal bintang tiga itu bertugas di Polda Riau. Tepatnya pada 1996, ketika itu Syafruddin menjabat sebagai Kabag Regident Polda Riau. (mg1/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... PGI Kecam Aksi Penyerangan di Mapolda Riau


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler