IPS Forum 2018, Unjuk Prestasi Layanan Publik Tingkat Dunia

Selasa, 06 November 2018 – 06:52 WIB
SesmenPAN-RB Dwi Atmadji dan Deputi Pelayanan Publik Diah Natalisa memaparkan IPS Forum 2018. Foto: Mesya/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Deputi Bidang Pelayanan Publik Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) Diah Natalisa mengungkapkan, delapan pemenang United Nations Public Service Award (UNPSA) 2018 akan hadir dalam The International Public Service (IPS) Forum 2018.

Yaitu Pemkab Teluk Bintuni yang berhasil meraih juara 1 dalam UNPSA 2018. Pemenang lain yang akan tampil antara lain dari Austria, Korea Selatan, Colombia, Spanyol, Kenya, Thailand, dan Swiss. Selain itu akan tampil juga pelayanan publik dari Korea Selatan, Azerbaijan, Jerman, serta negara tetangga di kawasan ASEAN.

BACA JUGA: Inovasi Pelayanan itu Bernama Cepetmule

"Praktik-praktik baik dari pelayanan publik ini kami sebarkan sebagai inspirasi dan agar bisa diimplementasikan di daerah-daerah lain,” ujar Diah dalam konpers di Kantor KemenPAN-RB, Senin (5/11).

Diah menyebutkan, sejumlah menteri, gubernur, dan kepala daerah akan menjadi pembicara dalam IPS Forum 2018. Selain itu, enterpreneur muda pendiri startup di bidang pelayanan publik akan hadir dalam forum bertaraf internasional yang dilaksanakan di Jakarta Convention Center Jakarta, pada 7-8 November mendatang.

BACA JUGA: Pemkot Solok Berhasil Hadirkan 159 Inovasi Pelayanan Publik

Dalam IPS Forum 2018 ini menampilkan berbagai pelayanan publik, inovasi pelayanan publik, dan pameran pelayanan publik.

Diah menjelaskan, salah satu tujuan dari penyelenggaraan IPS Forum 2018 ini adalah untuk memberikan inspirasi, baik untuk Indonesia maupun dunia internasional. Hal ini sejalan dengan program revolusi mental, dimana KemenPAN-RB menjadi koordinator untuk program Gerakan Indonesia Melayani.

BACA JUGA: PDIP: Hati dan Inovasi jadi Kunci Suksesnya Pelayanan Publik

Dilaksanakan selama dua hari, IPS Forum menjadi wadah bagi para penyedia dan pengguna pelayanan publik untuk dapat berinteraksi.

Sebanyak 35 inovator di bidang pelayanan publik memiliki kesempatan untuk memperkenalkan inovasi miliknya yang telah berjalan kepada para pengunjung maupun inovator lainnya dalam marketplace pelayanan publik. (esy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ini Harapan Jokowi di Hari Ultah ke-46 KORPRI


Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler