IPW Minta Aturan Pembelian Senjata Polri Direvisi

Selasa, 12 Desember 2017 – 10:59 WIB
Neta S Pane. Foto: dokumen JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Presidium Indonesia Police Watch (IPW) Neta S Pane menilai, sudah saatnya dasar hukum pembelian persenjataan Polri dibenahi dan direvisi agar tidak terjadi lagi penyitaan senjata kepolisian oleh TNI, seperti beberapa waktu lalu.

IPW menyebut sejumlah ketentuan hukum yang tumpang tindih berkaitan dengan pengadaan persenjataan Polri.

BACA JUGA: Fahri Hamzah Diciduk? Begini Reaksi Polri

Misalnya, Peraturan Menteri Pertahanan Nomor 7 tahun 2010 tanggal 18 Juni 2010 yang ikut mengatur persenjataan kepolisian. "Padahal Polri tidak lagi di bawah Kementerian Pertahanan," tegas Neta, Selasa (12/12).

Menurut dia, untuk menghindari simpang siur soal persenjataan, sejumlah perundangan-undangan tentang penggunaan senjata api dan bahan peledak oleh sipil dan militer perlu segera direvisi. Baik itu dalam bentuk Keppres, Inpres serta Peraturan Menteri Pertahanan.

BACA JUGA: Polri Cari Penyebar Info Awal Kematian Bahrun Naim di Medsos

"Tujuannya agar penyitaan persenjataan Polri oleh TNI di Bandara Soekarno Hatta Jakarta beberapa waktu lalu tidak terulang," katanya.

Menurut Neta, ke depan akan cukup banyak jumlah persenjataan Polri yang masuk ke dalam negeri, untuk melengkapi persenjataan anggotanya.

BACA JUGA: Polri Belum Bisa Pastikan Kabar Kematian Bahrun Naim

Terutama dua tahun ke depan di mana akan berlangsung pilkada serentak dan pilpres. Dua momen itu, Polri tentu membutuhkan persenjataan yang maksimal untuk menjaga keamanan masyarakat.

Hingga akhir 2017 ini saja Polri sudah menggeluarkan anggaran sebanyak Rp 1,3 triliun untuk pengadaan senjata Brimob dan Sabhara. Senjata itu terdiri dari pistol caliber 9 mm, granat kejut, alat bidik sniper, senpi sniper 308, senjata serbu dan lainnya.

Diperkirakan hingga akhir Desember puluhan ribu persenjataan Polri akan masuk untuk melengkapi minimnya persenjataan anggota kepolisian selama ini.

"Untuk itu IPW berharap tumpang tindih dalam pengadaan persenjataan kepolisian segera dibenahi dan direvisi agar masuknya persenjataan Polri tidak mengalami masalah dan kendala," pungkas Neta. (boy/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Polri Raih Penghargaan sebagai Pengelola PNPB Terbaik


Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler