Irfan Jaya tak Lagi Tinggal di Kontrakan

Sabtu, 24 Februari 2018 – 07:45 WIB
Irfan Jaya saat mengikuti pemusatan latihan Timnas U-23 Indonesia. Foto: Nuris Andi/Jawa Pos

jpnn.com, SURABAYA - Striker Persebaya Irfan Jaya merupakan sosok yang dekat dengan keluarga.

Bagi Irfan Jaya, keluarga adalah sumber motivasi utama. Performa gemilang bersama Persebaya Surabaya musim lalu pun diakuinya karena didampingi dari dekat sang istri Sri Lestari dan si buah hati Muhammad Raditya.

BACA JUGA: Irfan Jaya Senang Dapat Banyak Ilmu dari Luis Milla

Pemain 22 tahun itu memang memboyong keluarganya dari Bantaeng, Sulawesi Selatan, ke Surabaya.

”Saya menikah muda, 19 tahun. Bagi saya, keluarga itu segalanya,” ujar pemain yang piawai di dua sisi sayap tersebut.

BACA JUGA: Ini Bukti Persebaya Tetap Menakutkan Tanpa Penyerang Asing

Berkat peran besarnya mengantarkan Persebaya juara Liga 2 musim lalu, kini dia mendapat kepercayaan bergabung dengan skuad timnas U-23 proyeksi Asian Games. Dia juga mendapat apresiasi dari manajemen Persebaya.

Setelah turut mengantarkan timnya lolos ke Liga 1 2018 plus menyabet pemain terbaik di Liga 2 musim lalu, Irfan tidak lagi memusingkan biaya kontrakan.

BACA JUGA: Dayat Terapi di Jakarta, Minta Doa Bonek

”Sekarang dapat reward dari manajemen, dikasih tempat di apartemen,” terangnya. (nap/c10/ttg)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Irfan Jaya Merasa Seperti Hadapi Ujian Sekolah


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler