jpnn.com, PALU - Kapolda Sulawesi Tengah Irjen Rudy Sufahriadi bersama jenderal bintang satu TNI melaksanakan inspeksi mendadak alias sidak di dua tempat ini yang merupakan Pos Pelayanan Idulfitri, Kamis (5/5).
Bersama Danrem 132 Tadulako Brigjen Toto Nurwanto, Irjen Rudy sidak ke Bandara Mutiara Sis Aljufri maupun Pelabuhan Pantoloan Palu.
BACA JUGA: Mentan Sidak ke Pasar Induk Cipinang, Pastikan Stok Beras Paling Aman
Kabid Humas Polda Sulteng Kombes Didik Supranoto membeberkan tujuan kedua petinggi kepolisian dan TNI di Sulteng pada dua tempat tersebut.
"Sidak ini dilakukan guna memastikan kesiapan pengamanan arus balik," kata Kombes Didik Supranoto.
BACA JUGA: Menteri Perhubungan Sidak Kesiapan Bandara Hang Nadim Layani Arus Mudik
Kombes Didik menyampaikan puncak arus balik di Sulteng diperkirakan dimulai besok, Jumat (6/5).
"Mulai besok Jumat sampai Minggu diperkirakan dimulainya arus balik masyarakat ke Sulteng atau Kota Palu karena Senin masyarakat kembali bekerja atau sekolah," ujarnya.
Dia menjelaskan dalam sidak tersebut Irjen Rudy bersama Brigjen Toto mengecek sarana dan prasarana serta memberikan arahan kepada petugas gabungan di pos pelayanan.
"Sidak bertujuan untuk mengecek kesiapan petugas gabungan sekaligus sarana prasarana di pos pelayanan," terangnya.
Dalam kesempatan itu, Irjen Rudy sempat memberikan arahan dan motivasi kepada seluruh petugas pos agar memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat. (jpnn/antara)
Redaktur & Reporter : Sutresno Wahyudi