jpnn.com, PEKANBARU - Indonesia Safety Driving Center (ISDC) Riau terus berinovasi dan berkomitmen untuk melahirkan generasi penerus bangsa yang tertib dan bertanggung jawab di jalan raya.
Manajemen ISDC Riau Romson mengatakan pihaknya terus meningkatkan berbagai program edukasi unggulan, seperti ISDC Go To School, ISDC With Corporation, ISDC Goes To Campus, dan ISDC With Community.
BACA JUGA: Lalu Lintas Ramai Lancar via Jalan Ini, Bisa jadi Jalur Mudik Alternatif
“ISDC Riau didirikan pada tahun 2011 dan telah berkembang menjadi salah satu pusat percontohan sekolah keselamatan lalu lintas di Indonesia,” kata Romson, Sabtu (11/5).
Romson menyampaikan ISDC memiliki fasilitas lengkap untuk pelatihan teori dan praktik, termasuk ruang kelas, lapangan praktik, kendaraan latihan, dan simulator.
BACA JUGA: Masyarakat Apresiasi Kebijakan Korlantas Polri Soal Rekayasa Lalu Lintas Saat Mudik Lebaran
Salah satu program unggulan ISDC adalah ISDC Go To School, yang memberikan edukasi keselamatan berkendara kepada anak-anak sekolah.
Program ini bertujuan menanamkan kesadaran sejak dini tentang pentingnya tertib berlalu lintas.
“ISDC Riau memiliki komitmen kuat untuk menurunkan angka kecelakaan dan meningkatkan keselamatan berkendara di Provinsi Riau,” jelasnya.
Selain itu, ISDC juga bekerja sama dengan perusahaan dan komunitas untuk memberikan pelatihan keselamatan berkendara kepada karyawan dan anggotanya.
“ISDC juga aktif dalam berbagai kegiatan edukasi dan sosialisasi keselamatan berkendara kepada masyarakat umum,” ungkap Romson.
Dia menambahkan dengan berbagai program edukasi dan pelatihan yang ditawarkan, ISDC Riau dapat membantu Anda menjadi pengemudi yang lebih baik dan berkontribusi dalam menciptakan budaya tertib berlalu lintas di Provinsi Riau. (mcr36/jpnn)
Redaktur : Sutresno Wahyudi
Reporter : Rizki Ganda Marito