Istri Masih Kinyis-Kinyis, Suami Tidak Kuat Mengimbangi

Sabtu, 30 Oktober 2021 – 21:12 WIB
Kejadian yang dialami Donwori dan Sephia mungkin bisa menjadi pertimbangan calon suami istri di mana pun. Ilustrasi: Jujuk Suwandono/Radar Surabaya

jpnn.com - Kejadian yang dialami Donwori dan Sephia mungkin bisa menjadi pertimbangan calon suami istri di mana pun.

Donwori dan Sephia adalah pasangan suami istri yang usianya terpaut sangat jauh.

BACA JUGA: Aura Kasih Bongkar Kelakuan Mantan Suami, Parah Banget

Donwori menikahi Sephia ketika usianya sudah 45 tahun. Dia menikah karena dipaksa keluarga besar.

Sementara itu, Sephia masih kinyis-kinyis. Dia baru saja lulus kuliah. Perbedaan usia yang sangat jauh membuat rumah tangga Donwori dan Sephia kandas.

BACA JUGA: Mbak NS Dihantam Suami Pakai Tabung Gas, Langsung Tewas di Tempat, Mengenaskan

Donwori menilai Sephia masih kekanak-kanakan. Donwori sendiri sudah sangat matang.

Pekerjaannya pun mapan. Dia adalah manajer pemasaran di sebuah perusahaan di Surabaya.

BACA JUGA: Rutin Konsumsi Jus Jahe Campur Telur dan Madu, Suami Tahan Lama, Istri Tak Sanggup Berdiri

“Kepikiran menikah baru dua tahun ini. Ibu yang minta saya berumah tangga, padahal saya belum ada rencana ke arah sana (berumah tangga, red),” kata Donwori beberapa waktu lalu.

Donwori menjelaskan, Sephia masih berusia 23 tahun. Dia mengaku menemukan chemistry ketika bertemu Sephia.

“Saat itu saya bilang, ini benar-benar jodoh saya,” kata Donwori.

Namun, perasaan Donwori ternyata salah. Pernikahan mereka hanya lancar pada tiga bulan pertama.

Setelah itu, mahligai rumah tangga Donwori dan Sephia sering menemui kerikil tajam.

“Masuk setengah tahun pernikahan, saya mulai naik darah,” ujar Donwori.

Donwori mengaku sering merasa seperti memomong keponakan. Menurut dia, Sephia masih childish.

“Anaknya rumit, ngambekan, dan belum dewasa sama sekali,” ucap Donwori.

Donwori mencontohkan kebiasaan Sephia yang sering ke mal bersama teman-temannya.

Selain itu, Sephia juga gemar berbelanja. Menurut Donwori, berbagai kegiatan yang dilakukan Sephia tidak bermanfaat.

“Kalau weekend, saya inginnya di rumah. Weekday sudah capek kerja, inginnya me time dengan istri. istri malah pilih kelayapan sama teman-temannya,” ujar Donwori.

Donwori pun akhirnya mengajukan gugatan cerai di Pengadilan Agama (PA) Kelas IA Surabaya. (mus/opi/radarsurabaya)


Redaktur & Reporter : Ragil Ugeng Saputro

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler